Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Masuk Akal jika Cristiano Ronaldo Menang Ballon d'Or 2019

KOMPAS.com - Eks kiper Real Madrid, Iker Casillas, menyatakan tidak masuk akal jika penghargaan Ballon d'Or tahun ini dimenangi Cristiano Ronaldo.

Casillas berpendapat bahwa Cristiano Ronaldo tidak lagi memiliki segalanya untuk memenangi trofi Ballon d'Or edisi terbaru.

Banyak kandidat lain seperti Virgil Van Dijk (Liverpool) dan Lionel Messi (Barcelona) yang lebih pantas medapatkan penghargaan tersebut.

Van Dijk, beberapa waktu lalu mendapat penghargaan pemain terbaik UEFA.

Sementara, Messi berhasil meraih sepatu emas dan menjadi pemain terbaik FIFA 2019.

"(Virgil) van Dijk terpilih sebagai pemain terbaik UEFA," tulis Casillas. (Lionel) Messi dipilih langsung oleh FIFA," kata Casillas di akun Twitter pribadinya.

"Jika Cristiano memenangkan Ballon d'Or, bagi saya pedoman yang digunakan untuk menentukan siapa yang menang tidak masuk akal," tutur Casillas menambahkan.

Pada musim pertamanya di Juventus, Ronaldo hanya mencetak total 27 gol dari 42 laga di seluruh kompetisi.

Musim ini, pemain yang dijuluki CR7 itu baru mencetak enam gol dari 14 laga yang dilakoninya bersama Si Nyonya Besar.

Sebelumnya, Cristiano Ronaldo kembali masuk daftar 30 nomine calon peraih Ballon d'Or 2019.

Sejauh ini, pemain 34 tahun itu sudah mengoleksi lima trofi.

Dengan masuk ke daftar nomine, kapten timnas Portugal itu berkesempatan menggondol trofi tersebut untuk keenam kalinya.

Penghargaan Ballon d'Or mengambil penilaian pemain selama satu tahun kalender.

Penilaian itu mengacu pada setiap pertandingan dalam kompetisi resmi maupun laga uji coba.

Pemenang Ballon d'Or akan diumumkan di Paris, Perancis, 2 Desember mendatang setelah melewati penilaian dari 193 jurnalis olahraga.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/17/22420028/tak-masuk-akal-jika-cristiano-ronaldo-menang-ballon-d-or-2019

Terkini Lainnya

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke