Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Harus Jual Eriksen Saat Bursa Transfer Januari 2020

KOMPAS.com - Mantan pelatih Portsmouth, Harry Redknapp, menyarankan Tottenham Hotspur untuk segera menjual Christian Eriksen pada bursa transfer Januari 2020.

Redknapp menilai Januari adalah waktu yang tepat menjual Eriksen jika Tottenham tidak mau merugi.

Hal ini disebabkan kontrak Eriksen di Tottenham akan berakhir pada Juni 2020. Situasi itu membuat tim mana pun bisa mendapatkan Eriksen secara gratis pada musim depan.

"Tottenham punya waktu di Januari untuk menjual Eriksen. Saya tidak melihat Eriksen akan memperpanjang kontraknya di Tottenham," kata Redknapp dikutip dari situs web Goal.

"Mungkin harga Eriksen saat ini adalah 50 juta pounds (setara Rp 908 miliar). Tetapi ketika sudah berstatus bebas transfer, agen pemain bisa dengan mudah menawarkan Eriksen ke tim lain karena gratis," ujar Redknapp menambahkan.

Selain karena situasi kontrak, masalah performa musim ini juga menjadi alasan Redknapp menyarankan Tottenham untuk menjual Eriksen.

"Dia (Eriksen) memang pemain bagus, tidak diragukan lagi. Tetapi performa Eriksen pada musim ini sangat menurun," ujar Redknapp.

"Eriksen terlihat sudah tidak betah di Tottenham dan ingin pergi pada akhir musim ini. Meski begitu, Tottenham juga masih memiliki waktu untuk memberi kontrak baru kepada Eriksen," tutur pria asal Inggris ini menambahkan.

Sebenarnya, Eriksen sudah ingin meninggalkan Tottenham pada bursa transfer awal musim ini.

Namun, Tottenham menahan kepergian Eriksen meski ada kabar Real Madrid sudah mengajukan penawaran.

Kegagalan transfer tersebut membuat Eriksen kecewa dengan manajemen Tottenham dan juga pelatih Mauricio Pochettino.

Kekecewaan itu pula yang disebut membuat Eriksen hingga saat ini tidak mau membicarakan perpanjangan kontrak dengan Tottenham.

Di sisi lain, Pochettino juga terlihat kecewa dengan sikap Eriksen. Hal itu terlihat dari keputusan Pochettino yang tidak memberi jatah bermain secara reguler untuk Eriksen.

Secara statistik, Eriksen memang mengalami penurunan performa pada musim ini. Eriksen baru bisa mencetak satu gol dan satu assist dari 10 penampilan di Liga Inggris.

Selain Real Madrid, Barcelona, Juventus, dan Manchester United juga dikabarkan tertarik menggunakan jasa pemain asal Denmark tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/17/20410018/tottenham-harus-jual-eriksen-saat-bursa-transfer-januari-2020

Terkini Lainnya

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke