Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indonesia Lakukan Persiapan Serius, Pelatih Malaysia Minta Tim Waspada

Indonesia dan Malaysia akan saling berhadapan di laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2020 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, Indonesia sudah melakukan laga uji coba dengan melawan tim lokal PKNS U-21.

Timnas Indonesia menang 3-0 di pertandingan uji coba melawan PKNS U-21 yang berlangsung di Lapangan PKNS, Petaling Jaya, Kamis (14/11/2019).

Laga uji coba tersebut dilakukan sebagai persiapan jelang laga Selasa (19/11/2019) pekan depan.

Melihat persiapan timnas Indonesia, pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, mengakui bahwa skuad Garuda terlihat serius jelang laga melawan Malaysia.

"Seperti yang kita tahu, mereka tiba lebih awal untuk persiapan," ucap Tan Cheng Hoe dikutip Kompas.com dari Bolasport.

Tan Cheng Hoe meminta anak asuhnya untuk lebih fokus melawan Indonesia agar mencapai hasil yang maksimal.

"Mereka kelihatan serius, jadi kami perlu lebih fokus melawan mereka," lanjutnya.

Sebelum bertemu dengan Indonesia pekan depan, Malaysia lebih dulu berhadapan dengan Thailand pada Kamis (14/11/2019).

Pertandingan yang juga laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2020 tersebut dimenangkan oleh Malaysia dengan skor 2-1.

Kemenangan tersebut merupakan kemenangan kedua tim Malaysia.

Tim Malaysia megalahkan Indonesia dengan skor 3-2 pada laga pembuka.

Meski sudah mengantongi dua kali kemenangan, Tan Cheng Hoe tetap mengingatkan timnya bahwa kualifikasi ini masih separuh jalan.

Masih ada empat pertandingan lagi yang harus dilalui oleh tim Malaysia.

"Perjalanan kami dalam kualfikasi ini baru separuh saja, kami ada empat perlawanan lagi," ucapnya.

"Jadi, kemenangan ini memberi motivasi kami untuk mencari hasil positif pada laga berikutnya,".

Indonesia sendiri menjadi satu-satunya tim yang belum meraih poin di Grup G setelah mengalami empat kekalahan beruntun.

Timnas Indonesia menelan empat kekalahan dari Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab (UEA).

Asisten pelatih Yeyen Tumena akan memimpin timnas Indonesia saat melawan Malaysia, Selasa (19/11/2019) pekan depan. 

https://bola.kompas.com/read/2019/11/15/20400098/indonesia-lakukan-persiapan-serius-pelatih-malaysia-minta-tim-waspada

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke