Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Hotspur Vs Sheffield United, Dua Kali VAR Warnai Hasil Seri

KOMPAS.com - Tottenham Hotspur kembali harus rela berbagi poin kala menjamu Sheffield United pada lanjutan matchday ke-12 Liga Inggris, Sabtu (9/11/2019).

Pertandingan yang memaksa wasit Graham Scott harus melihat VAR dua kali itu, berakhir imbang dengan skor 1-1.

Gol pertama dicetak oleh Son Heung-Min pada menit ke-58, yang kemudian mampu disamakan oleh George Baldock di menit 78'.

Hasil yang diterima tim asuhan Mauricio Pochettino itu sekaligus memperpanjang rekor kurang baik di mereka kompetisi Liga Inggris.

Tottenham hanya mampu memetik tiga poin dari lima pertandingan terakhir.

Sedangkan tamunya, Sheffield United, mampu mempertahankan rekor hanya mengalami satu kali kekalahan saat memainkan laga tandang.

Dengan hasil ini, Tottenham naik satu peringkat ke posisi 10, menggeser Manchester United, Wolverhampton dan West Ham yang baru akan bermain nanti malam, Minggu (11/11/2019).

Sementara itu, Sheffield United sementara naik ke peringkat 5 klasemen sementara.

Permainan tempo tinggi diperlihatkan oleh kedua tim sejak awal pertandingan. Terbukti lewat kartu kuning cepat yang dikeluarkan oleh wasit - usai pelanggaran keras Eric Dier terhadap pemain Sheffield United di menit ke-2.

Tottenham yang berstatus tuan rumah justru harus menahan gempuran Sheffield United di 10 menit pertama.

Berhasil keluar dari tekanan, peluang pertama berhasil didapatkan Tottenham di menit ke-15 melalui kombinasi serangan antara Serge Aurier dan Harry Kane.

Namun, sontekan Kane masih melebar dan hanya menghasilkan tendangan gawang.

Permainan keras kembali ditunjukkan setelah di menit ke-18 wasit mengeluarkan kartu kuning kedua kepada Oliver Norwood usai berusaha menghentikan serangan balik yang dibangun Dele Alli.

Beberapa menit berselang, Sheffield bisa saja merubah skor menjadi 1-0 andai saja tendangan keras John Lundstram tidak membentur tiang gawang.

Gawang kedua tim masih aman hingga pluit tanda turun minum berbunyi.

Memasuki babak kedua, jual beli serangan kembali terjadi. Sheffield United selaku tim tamu sama sekali tidak menurunkan tekanan ke aeah gawang Tottenham.

Terlalu asik menyerang, Tottenham justru mampu mencuri gol lewat Son Heung-Min yang berhasil memanfaatkan kesalahan koordinasi bek Sheffield United dan merubah skor menjadi 1-0 di menit ke-58.

Tidak lama berselang, striker Sheffield United, David McGuldock mampu menggetarkan gawang Tottenham di menit ke-60 setelah mampu memanfaatkan umpan matang rekan setimnya.

Namun, drama VAR kembali terjadi. Gol McGulock harus dianulir karena rekan setimnya dinilai sudah terlebih dahulu berada di posisi offside.

Selang 18 menit kemudian, Sheffield United kembali menggetarkan gawang Tottemham. Kali ini melalui kaki George Baldock yang secara jeli menempatkan bola di ujung sebelah kanan gawang kawalan Paulo Gazzaniga.

Gol itu pun juga disahkan setelah melalui drama VAR yang kedua pada pertandingan kali ini.

Kedua tim masih berupaya mencetak gol demi meraih tiga poin sebagai modal naik peringkat di papan klasemen.

Namun, tidak ada gol yang kembali terjadi sampai wasit meniup pluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Skor 1-1 mengakhiri pertandingan sengit antara Tottenham Hotspur dan Sheffield United

Susunan pemain Tottenham Hotspur vs Sheffield United:

Tottenham Hotspur (4-2-3-1): 22-Paulo Gazzaniga; 6-Davinson Sanchez; 15-Eric Dier; 24-Serge Aurier; 33-Ben Davies; 7-Son Heung-Min; 17-Moussa Sissoko; 18-Giovani Lo Celso; 20-Dele Alli; 28-Tongu Ndombele; 10-Harry Kane.

Pelatih: Mauricio Pochettino

Sheffield United (3-5-2): 1-Dean Henderson; 5-Jack O'Connel; 6-Chris Basham; 12-John Egan; 2-George Baldock; 3-Enda Stevens; 4-John Fleck; 7-John Lundstram; 16-Oliver Norwood; 17-David McGoldrick; 22-Lys Mousset.

Pelatih: Chris Wilder

https://bola.kompas.com/read/2019/11/10/00150808/tottenham-hotspur-vs-sheffield-united-dua-kali-var-warnai-hasil-seri

Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke