Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Pastikan Penggunaan VAR di Piala Dunia U-20 dan Liga Indonesia

Persiapan PSSI dalam pengadaan VAR nantinya akan dilaksanakan pada kompetisi musim depan 2020.

Penggunaan VAR untuk musim depan sekaligus sebagai salah satu persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Sebelumnya, para pencinta sepak bola Indonesia sudah melayangkan kritik kepada PSSI agar segera menyiapkan VAR guna terhindar dari keputusan kontroversial wasit.

VAR bisa berguna untuk membantu wasit bila ada insiden dalam sebuah pertandingan yang tidak terlihat oleh mata pengadil lapangan nantinya.

Sebenarnya, pengadaan untuk peralatan mendatangkan VAR memang cukup mudah bagi PSSI.

Namun, operator yang bertugas di belakang layar juga menjadi perhitungan PSSI karena harus ada pelatihan sebelumnya.

Rencananya, PSSI bakal melakukan pelatihan pada awal tahun sebelum kompetisi Liga 1 2020 mendatang mulai bergulir.

"Berulang kali publik meminta VAR. Kalau perangkatnya gampang, tetapi kan perlu sumber daya manusianya," kata Iwan Bule.

"Kami berencana untuk melakukan pelatihan pada awal tahun depan sehingga pada akhir tahun bisa kami pakai," ucap pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Untuk berapa biaya yang akan dikeluarkan PSSI, Iwan Bule tidak banyak berkomentar.

Namun, Iwan Bule memastikan, PSSI akan berusaha memberikan yang terbaik demi perkembangan sepak bola Indonesia.

"Alatnya banyak dan bisa kami pakai. Sekali lagi yang penting itu sumber daya manusianya. Jadi, paling lambat itu awal musim 2021 bisa pakai VAR," kata Iwan Bule.

Penggunaan VAR nantinya sekaligus mengakomodasi Indonesia yang resmi ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.

Kepastian Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 tahun 2021 setelah FIFA selaku otoritas sepak bola tertinggi di dunia melakukan general meeting di Shanghai, China, Kamis (24/10/2019).

Dalam persaingan demi menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021, Indonesia berhasil menyisihkan Brasil dan Peru yang juga mengajukan diri. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2019/11/06/18000048/pssi-pastikan-penggunaan-var-di-piala-dunia-u-20-dan-liga-indonesia

Terkini Lainnya

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Shin Tae-yong Optimistis Indonesia Tumbangkan Irak

Timnas Indonesia
AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

AFC Sebut Justin Absen, Tangan Kanan STY Membantah

Timnas Indonesia
Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke