Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marquez ke Hamilton: Saya 6 Kali Juara MotoGP, Kamu 6 Kali di F1

KOMPAS.com - Keberhasilan pebalap Inggris, Lewis Hamilton (Mercedes), menjuarai Formula 1 membuatnya mendapat ucapan selamat dari pelaku dunia balap lainnya, tak terkecuali dari MotoGP.

Hamilton finis di posisi kedua pada F1 GP Amerika Serikat yang berlangsung di Sirkuit Austin, Texas, Minggu (3/11/2019) atau Senin dini hari WIB.

Finis di posisi kedua makin mengukuhkan Hamilton di klasemen sementara dengan koleksi 381 poin.

Dengan dua balapan tersisa, poin Hamilton tak mungkin lagi terkejar oleh lawan-lawannya.

Gelar juara dunia 2019 merupakan gelar juara dunia keenam yang sudah dikoleksi Hamilton.

Sebelumnya, Hamilton sudah mencicipi gelar juara dunia pada musim 2008, 2014, 2015, 2017 dan 2018.

Melalui video yang diunggah akun Twitter F1, juara dunia MotoGP 2019, Marc Marquez (Repsol Honda) menyampaikan selamat atas keberhasilan Hamilton.

"Halo Lewis, apa kabar? Selamat kawan. Sungguh luar biasa. Saya tahu kita berlaga dalam kompetisi yang hebat," kata Marquez.

"Saya sudah enam kali juara di MotoGP, kamu enam kali di F1. Tentunya kita harus selalu berjuang," ujar pebalap asal Spanyol itu.

Jika hanya menghitung gelar juara di kelas tertinggi, jumlah gelar Marquez dan Hamilton memang sama.

Marquez sudah enam kali menjuarai MotoGP, masing-masing pada tahun 2013, 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2019.

Sementara itu, juara dunia 7 kali MotoGP, Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) tak ketinggalan menyampaikan ucapan selamat.

Rossi dan Hamilton memang dikenal dekat.

"Ciao Lewis, selamat untuk kemenanganmu. Ini adalah gelar juara kesekian," ujar Rossi.

"Kamu adalah pebalap yang hebat, cara membalapmu fantastis, dan setiap tahun kamu selalu bertambah kuat," kata pebalap asal Italia ini.

Gelar juara dunia ke-6 yang diraih Hamilton menjadikan Mercedes menyamai rekor Ferrari.

Mercedes berhasil membuat rekor raihan juara dunia konstruktor selama enam tahun beruntun, menyamai pencapaian Ferrari pada periode 1999-2004.

Keberhasilan Hamilton meraih gelar juara dunia ke-6 juga menjadikan Mercedes berhasil meraih gelar juara dunia keenam secara beruntun untuk kategori pebalap.

Selain lima gelar yang diraih Hamilton, Mercedes juga menjadi juara dunia tahun 2016 lewat Nico Rosberg.

Gelar tersebut merupakan yang pertama bagi Rosberg dan diraihnya sebelum memutuskan pensiun dari F1.

https://bola.kompas.com/read/2019/11/04/08220098/marquez-ke-hamilton--saya-6-kali-juara-motogp-kamu-6-kali-di-f1

Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke