Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arsenal Vs Vitoria, The Gunners Menang lewat Gol Dramatis Nicolas Pepe

KOMPAS.com - Arsenal memanfaatkan laga kandang dengan baik saat menjamu Vitoria de Guimaraes pada matchday ketiga Grup F Liga Europa 2019-2020.

Laga Arsenal vs Vitoria de Guimaraes di Stadion Emirates, London, Kamis (24/10/2019) atau Jumat dini hari WIB, itu berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan tuan rumah.

Tiga gol The Gunners, julukan Arsenal, diciptakan oleh Gabriel Martinelli pada menit ke-32 dan Nicolas Pepe (80', 90+2').

Adapun gol Guimaraes dilesakkan Marcus Edwards (8') dan Bruno Duarte (36').

Hasil ini membuat Arsenal semakin kokoh di puncak klasemen Grup F dengan raihan sembilan poin.

Jalannya laga Arsenal Vs Vitoria de Guimaraes

Arsenal memegang kendali jalannya laga babak pertama dengan penguasaan bola sebanyak 67 persen.

Kendati demikian, justru tim tamu-lah yang menciptakan jumlah tendangan lebih banyak.

Vitoria de Guimareas melepaskan sembilan tendangan pada babak pertama, di mana dua di antaranya berhasil dikonversi menjadi gol.

Bahkan, mereka memimpin ketika laga baru berjalan delapan menit.

Marcus Edwards membobol gawang Arsenal yang dikawal dengan Emiliano Martinez seusai menerima umpan dari Victor Garcia.

Arsenal sempat menyamakan kedudukan lewat Gabriel Martinelli.

Namun, empat menit berselang, tim tamu kembali unggul setelah Bruno Duarte mencatatkan namanya di papan skor.

Ia menerima umpan dari Davidson.

Skor 2-1 bertahan hingga turun minum.

Arsenal langsung menekan babak kedua dengan tujuan menyamakan kedudukan.

Menit ke-54, Smith Rowe mendapatkan kesempatan emas. Akan tetapi, sepakannya masih menyamping.

The Gunners kemudian mencoba memasukkan Nicolas Pepe pada menit ke-75 untuk menambah daya gedor serangan.

Upaya tersebut membuahkan hasil. Baru lima menit di lapangan, Pepe berhasil membukukan gol.

Setelah itu, Arsenal terus berupaya menekan.

Pasukan Unai Emery itu akhirnya sukses membalikkan keadaan.

Pada injury time babak kedua, Nicolas Pepe menjadi juru selamat Arsenal setelah ia berhasil mencetak brace-nya pada laga ini.

Skor 3-2 untuk kemenangan Arsenal bertahan hingga laga usai.

Arsenal 2-2 Vitoria de Guimaraes (Gabriel Martinelli 32', Nicolas Pepe 80', 90+2', Marcus Edwards 8', Bruno Duarte 36').

Susunan pemain Arsenal Vs Vitoria de Guimaraes:

Arsenal (4-2-3-1): 26-Emiliano Martinez; 2-Hector Bellerin, 20-Shkodran Mustafi, 16-Rob Holding, 3-Kieran Tierney; 11-Lucas Torreira, 28-Joseph Willock (8-Dani Ceballos 46'); 15-Ainsley Maitland-Niles (29-Guendouzi 46'), 32-Emile Smith-Rowe, 35-Gabriel Martinelli; 9-Alexandre Lacazette (19-Nicolas Pepe 75').

Pelatih: Unai Emery

Vitoria de Guimaraes (4-3-3): 56-Miguel Silva; 15-Victor Garcia, 3-Frederico Venancio, 6-Edmond Tapsoba, 29-Florent Hanin; 70-Andre Almeida (88-Pedro Rodrigues 64'), 24-Mikel Agu, 28-Denis Will Poha; 23-Marcus Edwards (21-Andre Pereira 71'), 96-Bruno Duarte, 91-Davidson (16-Diogo Filipe Costa 87').

Pelatih: Ivo Vieira

https://bola.kompas.com/read/2019/10/25/04020008/arsenal-vs-vitoria-the-gunners-menang-lewat-gol-dramatis-nicolas-pepe

Terkini Lainnya

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke