Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Denmark Open 2019, Anthony Ginting Kecewa Melenceng dari Target

KOMPAS.com - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, terpaksa angkat koper lebih awal dari turnamen Denmark Open 2019.

Ia kalah dari wakil Perancis, Brice Leverdez, pada babak pertama.

Anthony Ginting kalah lewat rubber game, 21-16, 19-21, 20-22, pada laga yang digelar di Odense Soprtspark Lapangan 2, Selasa (15/10/2019).

Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Anthony Ginting dari Brice Leverdez.

Sebelumnya, ia selalu menang pada tiga laga melawan Brice Leverdez.

Tak ayal, Anthony mengaku kecewa seusai ditumbangkan pebulu tangkis berusia 33 tahun tersebut.

"Saya cukup kecewa dengan hasil hari ini karena harus kalah pada babak awal," kata Ginting kepada Badmintonindonesia, Selasa (15/10/2019).

Ia juga mengatakan hasil ini melenceng dari targetnya.

"Target saya tentunya berharap lebih tinggi karena sekarang sudah perebutan poin menuju Olimpiade. Namun, hari ini memang lawan main lebih rapi dan lebih siap dari sebelumnya," ucapnya.

"Beberapa pukulan yang sudah saya rancang untuk menyerang dia ternyata masih bisa dia balikkan," tutur Ginting.

Ditinjau dari segi ranking, Ginting sebenarnya unggul jauh.

Ia berada di posisi keenam dunia, sedangkan Brice Leverdez menempati peringkat ke-36.

"Persaingan pada tunggal putra sebenarnya cukup ketat. Head to head dan ranking kadang enggak menjamin pasti menang. Siapa yang benar-benar siap, dia yang bisa menang di lapangan," ujar Ginting.

Pada gim pertama, Anthony Ginting mampu meraih kemenangan setelah kerap memimpin poin atas lawan.

Memasuki gim kedua, ia mulai mendapat perlawanan dari Brice Leverdez dan harus kalah tipis 19-21.

Dalam kondisi gim imbang 1-1, Anthony Ginting tak berhasil membuka angka penentu dengan baik.

Ia tertinggal 2-11 dari lawan. Jatuh bangun, Anthony Ginting mencoba mengatasi ketertinggalannya.

Ia akhirnya mampu membalikkan keadaan menjadi 20-19.

Namun, setelah itu, langkah Anthony Ginting harus terkunci dan kalah 20-22.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/16/06450008/denmark-open-2019-anthony-ginting-kecewa-melenceng-dari-target

Terkini Lainnya

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke