Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persipura Jayapura Vs PSM Makassar, Kalezic Bantah Telat Mainkan Ezra

SIDOARJO, KOMPAS.com - Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, tidak sepakat jika disebut telat memainkan Ezra Walian di laga melawan Persipura Jayapura.

Kalezic punya sejumlah alasan pada setiap strategi yang diterapkan.

PSM kalah dengan skor 1-3 dari Persipura pada laga pekan ke-21 Liga 1 2019, Jumat (27/9/2019), di Stadion Delta, Sidoarjo.

Kalezic baru memainkan Ezra Walian pada menit ke-76 menggantikan Rizky Pratama.

"Ketika Ezra masuk ke lapangan, kami mengganti formasi dan itu adalah pergantian ketiga kami. Saya sebenanya bisa memakai pergantian ketiga ini 30 menit lebih cepat," kata Kalezic.

Kalezic mengatakan bahwa ada risiko besar jika dia memainkan Ezra lebih cepat. Sebab, dia melihat ada banyak tekel yang dilepaskan pemain Persipura dan diabaikan oleh wasit.

"Berarti, ada kemungkinan saya bisa saya bermain dengan 10 pemain. Jadi, saya ambil risiko setelah 18 menit akhir," ucapnya.

Selain itu, Kalezic menekankan bahwa keputusan ini diambil karena kebutuhan tim.

"Ini bukan soal nama siapa yang bermain, tetapi tentang pergantian formasi," katanya.

Setelah masuk pada menit ke-76, Ezra Walian membuat serangan PSM lebih tajam. Mantan pemain Jong Ajax tersebut kemudian mencetak gol pada menit ke-83.

Gol ini membuat kedudukan menjadi imbang 1-1.

Akan tetapi, pada sisa waktu yang ada, PSM kebobolan dua gol dari Titus Bonai pada menit 84 dan penalti menit 90+4.

PSM harus mengakui keunggulan Persipura dengan skor 1-3 pada laga ini.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/28/09200008/persipura-jayapura-vs-psm-makassar-kalezic-bantah-telat-mainkan-ezra

Terkini Lainnya

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Putri Indonesia Vs Singapura, Satoru Mochizuki Buta Kekuatan Lawan

Timnas Indonesia
Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Inter Milan Resmi Ganti Pemilik Setelah Suning Gagal Lunasi Pinjaman

Liga Italia
Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Buta soal Indonesia, Kini Rivera Ukir Nama Jadi Legenda Madura United

Liga Indonesia
Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Pesan Ronaldo Usai Kroos Pensiun: Terima Kasih, Terbaik untuk Anda...

Liga Spanyol
Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Satoru Ingin Naturalisasi Pemain di Timnas Putri, Claudia Siap Belajar

Timnas Indonesia
Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Harga Tiket Persib Vs Madura United di Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Gregoria Fokus Jaga Fisik dan Mental Jelang Olimpiade Paris 2024

Badminton
Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Irak Jalani Persiapan Singkat, Kans Timnas Indonesia Ambil Peluang

Timnas Indonesia
Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Tekad Apriyani/Fadia Naik Podium Sebelum Olimpiade Paris 2024

Badminton
Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Tanggapan Filipina Satu Grup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Liga Indonesia
Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Final Championship Series Liga 1, Pesan Passos Soal Mentalitas Kiper Persib

Liga Indonesia
Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Ketika Media Vietnam Sorot STY Tertawa Usai Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Final Liga Europa, Bayer Leverkusen Serba Bisa, Atalanta Pilih Berani

Liga Lain
Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Respons Pelatih Persib Lakoni Final Leg Satu di Kandang, Keuntungan atau Kerugian?

Liga Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Atalanta Vs Bayer Leverkusen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke