Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil MotoGP Aragon, Marc Marquez Pastikan Podium Pertama

Pada balapan yang berlangsung dalam 23 putaran itu, Marquez sukses mengungguli Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) dan Jack Miller (Alma Pramac Racing).

Bagi Marquez, hasil ini sekaligus menjadi kemenangan kelimanya di Aragon pada kelas premier.

Sebelumnya, Marquez juara di Aragon pada tahun 2013, 2016, 2017, dan 2018.

Jalannya balapan MotoGP Aragon

Saat balapan dimuai, Marquez yang start terdepan sukses mempertahankan posisinya. Adapun posisi selanjutnya ditempati Jack Miller dan Fabio Quartararo. 

Masih pada lap pertama, terjadi insiden jatuh yang dialami rekan setim Quartararo, yakni Franco Morbidelli.

Morbidelli terjatuh akibat beradu dengan pebalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, saat keduanya melewati tikungan 12.

Akibat insiden itu, Rins dinyatakan bersalah dan akhirnya dijatuhi hukuman penalti waktu.

Vinales mencapai posisi ke-3 di tikungan 16, dan selanjutnya ia pun mengincar posisis ke-2 yang ditempati Miller.

Di trek lurus, motor Vinales memang terlihat masih kalah kencang dibandingkan motor Miller.

Namun, beberapa saat berselang, Vinales akhirnya berhasil menyalip Miller untuk meraih posisi ke-2.

Pada putaran ke-8, Dovizioso sukses menyalip Quartararo untuk mengklaim posisi ke-4.

Selanjutnya, Dovizioso tampak begitu ketat menguntit Miller.

Benar saja, saat balapan tersisa 9 putaran lagi, Dovizioso sudah menempati posisi ke-3 setelah menyalip Miller di tikungan 1.

Sementara itu, Marquez semakin jauh meninggalkan para pebalap lain. Ia sudah unggul 6,3 detik atas Vinales saat balapan tersisa 6 putaran lagi.

Balapan MotoGP Aragon akhirnya dimenangi oleh Marc Marquez, dan ini menjadi kemenangannya yang kedelapan pada musim ini.

Sementara itu, posisi kedua dan ketiga secara berurutan diisi oleh Dovizioso dan Miller.

Miller mengklaim posisi ke-3 setelah menyalip Vinales pada putaran terakhir.

Dengan hasil ini, Marquez kini mengoleksi 300 poin dari 13 seri balapan MotoGP 2019 yang telah berlangsung.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/22/18424828/hasil-motogp-aragon-marc-marquez-pastikan-podium-pertama

Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke