Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Head to Head PS Tira Persikabo Vs Persib, Maung Bandung Harus Waspada

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung akan menghadapi lawan tangguh pada jadwal pertandingan pertamanya pada putaran kedua Liga 1 2019.

Klub berjulukan Maung Bandung itu, akan berhadapan dengan PS Tira Persikabo.

Duel PS Tira vs Persib ini akan tersaji di Stadion Pakansari, Sabtu (14/9/2019) malam. 

Bagi Persib, PS Tira Persikabo merupakan lawan berat.

Klub berjulukan Laskar Padjadjaran itu memiliki performa yang cukup bagus di Liga 1 2019. 

Buktinya, saat ini mereka berada di posisi kedua klasemen Liga 1 dengan 33 poin, sedangkan Persib berada di peringkat ke-11 dengan 19 poin.

Perbedaan posisi yang cukup jauh di klasemen Liga 1 2019, membuat Persib harus kerja ekstra keras bila ingin meraih tiga poin dalam pertandingan tersebut.

Belum lagi, Tira Persikabo juga terkenal kuat saat main di kandang sendiri pada musim ini.

Satu hal lain yang wajib jadi perhatian adalah rekor bertanding PS Tira vs Persib.

Dari enam pertemuan terakhir kedua tim di semua ajang, Persib memang unggul atas Tira-Persikabo.

Tercatat, Persib meraih dua kemenangan, tiga imbang, dan satu kalah.

Hanya, dalam bentrokan kedua tim, Persib kerap kali dibuat kesulitan oleh PS Tira Persikabo.

Dua kemenangan yang diraih Persib dari enam pertemuan terakhirnya dengan Laskar Padjadjaran diraih dengan skor tipis.

Tak hanya itu, pada musim ini, Persib juga tercatat belum pernah menang atas PS Tira.

Tahun ini, kedua kesebelasan kali pertama bertemu di ajang Piala Presiden 2019.

Saat itu, Persib yang bermain di hadapan pendukungnya sendiri harus menelan kekalahan 1-2.

Pertemuan kedua terjadi di Liga 1 2019, lagi-lagi di Stadion Si Jalak Harupat.

Bedanya, Persib berhasil terhindar dari kekalahan dan memaksa Tira Persikabo dengan hasil imbang 1-1.

PS Tira Persikabo vs Persib Bandung ini akan ditayangkan di Indosiar dengan jadwal siaran langsung pukul 18.30 WIB. 

Selain lewat layar televisi pertandingan PS Tira vs Persib ini juga bisa ditonton via layanan video live streaming. 

Berikut link live streaming PS Tira vs Persib  di Indosiar >>> Klik di sini

Berikut rekor pertemuan atau head to head PS Tira vs Persib Bandung:

22/04/2017 Tira-Persikabo 2-2 Persib Bandung
05/08/2017: Persib Bandung 3-1 Tira-Persikabo
26/03/2018: Persib Bandung 1-1 Tira-Persikabo
30/07/2018: Tira-Persikabo 2-3 Persib Bandung
02/03/2019: Persib Bandung 1-2 Tira-Persikabo
18/06/2019: Persib Bandung 1-1 Tira-persikabo

Lima pertandingan terakhir PS Tira Persikabo:

01/09/2019 Tira-Persikabo 2-2 Borneo FC
25/08/2019 Persela Lamongan 6-1 Tira-Persikabo
19/08/2019 Tira-Persikabo 3-1 PSS Sleman
15/08/2019 Tira-Persikabo 1-2 Bali United
09/08/2019 Barito Putera 2-4 Tira Persikabo

Lima pertandingan terakhir Persib Bandung:

30/08/2019 Persib Bandung 1-0 PSS Sleman
25/08/2019 Perseru badak Lampung 1-1 Persib Bandung
18/08/2019 PSM Makassar 3-1 Persib Bandung
14/08/2019 Persib Bandung 2-2 Borneo FC
08/08/2019 Persela Lamongan 2-2 Persib Bandung

https://bola.kompas.com/read/2019/09/14/09000038/head-to-head-ps-tira-persikabo-vs-persib-maung-bandung-harus-waspada

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke