Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Borneo FC Punya Rekor Bagus Saat Lawan Arema FC

Rekor ini coba dilanjutkan Pesut Etam saat bersua Arema pada pekan ke-18 Liga 1 2019, Jumat (12/9/2019), di Stadion Kanjuruhan.

Sejak tahun 2016 lalu, baik itu di Indonesian Soccer Championship A maupun Liga 1, Borneo FC belum pernah kalah dari Arema FC.

Catatan apik tersebut termasuk saat laga digelar di Kanjuruhan.

"Mungkin (kami akan lanjutkan rekor bagus ini)," kata pelatih Borneo FC, Mario Gomez.

Akan tetapi, Mario Gomez meminta anak asuhnya untuk tidak terlena dengan rekor tersebut.

Sebab, ada yang terjadi pada masa lalu belum tentu aktual untuk dibicarakan pada pertemuan kali ini.

"Itu adalah masa lalu dan yang paling penting adalah masa depan. Setiap pertandingan pasti selalu berbeda. Bagus jika kami bisa melanjutkan, tetapi kita tidak pernah tahu apa yang terjadi di sepak bola," tuturnya.

Mario Gomez menyebut penting bagi Borneo FC untuk bisa meraih poin di laga kontra Arema.

Sebab, performa Lerby Eliandry dan kolega kini tengah mananjak. Mereka ingin melanjutkan tren positif.

"Kami ingin menang karena tiga poin akan sangat penting bagi kami, itu akan membuat posisi kami di klasemen bisa lebih baik lagi," kata mantan pelatih Persib Bandung itu.

Sementara itu, Mario Gomez mengaku tidak trauma dengan momen buruk ketika dia datang ke Kanjuruhan pada 2018 lalu.

Saat itu, Mario Gomez mendapat lemparan benda yang mengenai bagian kepalanya.

"Saya sudah melupakan itu dan saya harap ada edukasi setelah kejadian tersebut," tutur Mario Gomez. 

https://bola.kompas.com/read/2019/09/12/16000018/borneo-fc-punya-rekor-bagus-saat-lawan-arema-fc

Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke