Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Badak Lampung Vs Persela, Nilmaizar Sesalkan Kebobolan di Menit Akhir

KOMPAS.com - Persela Lamongan hanya mampu menyudahi pertandingan menghadapi tuan rumah Perseru Badak Lampung FC dengan skor 1-1 di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (11/9/2019).

Sempat unggul lebih dulu melalui Alex dos Santos pada menit ke-27, gawang Persela yang dikawal Dian Agus Prasetyo dalam laga tersebut bergetar lima menit jelang bubaran.

Persela kebobolan seusai Marquinhos berhasil mengeksekusi tendangan bebas dengan baik.

"Kami syukuri hasil 1-1 ini. Walaupun secara taktikal, kami sebenarnya bisa memenangi pertandingan, tapi itulah sepak bola," ujar pelatih Persela, Nilmaizar.

Hanya, mantan arsitek Semen Padang dan PS Tira ini sedikit menyesalkan kelengahan pemain belakang Persela sehingga Perseru Badak Lampung sukses menyamakan kedudukan.

"Saya rasa hilang konsentrasi. Harusnya hal-hal seperti itu, buat pelanggaran seperti itu kan tidak boleh, kecuali membahayakan," ujar dia.

"Apalagi Badak Lampung ini kan sering ambil freekick jadi gol. Tapi secara umum, anak-anak sudah tampil cukup baik," tambah Nilmaizar.

Gagalnya tim Laskar Joko Tingkir meraih kemenangan membuat jajaran pelatih bakal segera menggelar evaluasi untuk perbaikan di laga selanjutnya.

"Itu yang akan kami perbaiki, agar bagaimana sudah cetak satu gol mampu dipertahankan hingga akhir pertandingan. Mudah-mudahan ke depan Persela akan bisa lebih baik lagi," kata Nilmaizar lagi.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/12/07300028/badak-lampung-vs-persela-nilmaizar-sesalkan-kebobolan-di-menit-akhir

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke