Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semen Padang vs Barito, Djanur Merasa Diuntungkan karena Absennya Pemain Ini

PADANG, KOMPAS. com - Pelatih Barito Putera Djajang Nurjaman mengatakan timnya cukup diuntungkan tidak adanya Barthelemy pada skuad Semen Padang pada pertandingan laga lanjutan Liga 1 Indonesia.

Pertandingan antara Barito Putera melawan Semen Padang digelar di Stadion H. Agus Salim Padang, Minggu (1/9/2019). Pertandingan berakhir 3-2 untuk kemenangan Barito Putera.

Barthelemy tidak dimainkan oleh Semen Padang karena harus pulang kampung membela negaranya Chad, pada ajang kualifikasi Piala Dunia.

Posisi Barthelemy di lini depan Semen Padang digantikan oleh Irsyad Maulana.

Pada pertandingan lawan Barito Putera ini, Semen Padang tidak memiliki stiker murni, karena sebelumnya sudah melepaskan Riski Novriansyah dan Afriansyah.

"Bisa dikatakan cukup diuntungkan tidak bermainnya Barthelemy, karena dirinya sedang on fire, " ujar Djajang Nurjaman, Rabu (1/9/2019).

Djanur sapaan akrab Djajang Nurjaman mengaku sangat senang ketika mendapatkan kabar kalau Barthelemy tidak bisa dimainkan oleh Semen Padang.

"Saya saya sudah melihat penampilannya ketika Semen Padang lawan Madura United, Persela dan PSIS Semarang kemarin. Dia merupakan pemain yang berbahaya. Saya sangat senang ketika tahu Barthelemy tidak bisa memperkuat Semen Padang, " ungkapnya.

Menurutnya hasil pertandingan bisa lain jika Barthelemy dimainkan oleh Semen Padang. 

"Padahal jika ada Dia (Barthelemy) kita mungkin tidak bisa menang karena banyak peluang yang seharusnya bisa menjadi gol. Saya sangat bersyukur dia tidak bisa bermain, " ujarnya.

Irsyad Maulana yang tampil menggantikan Barthelemy sebenarnya tampil cukup bagus.

Terbukti kapten Semen Padang tersebut mampu menciptakan dua gol untuk Kabau Sirah.

Namun dua gol itu tidak cukup mengantarkan kemenangan untuk Semen Padang. Barito Putera sendiri berhasil menciptakan tiga gol melalui Kozuke, Paulo Sitanggang dan Rafael Silva.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/02/10200028/semen-padang-vs-barito-djanur-merasa-diuntungkan-karena-absennya-pemain-ini

Terkini Lainnya

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke