Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dua Laga Kandang Kuras Mental Pemain Arema FC

Namun, pelatih yang karib disapa Milo tersebut, menegaskan bahwa kondisi ini tidak akan mengganggu persiapan melawan Bali United.

Arema meraih hasil maksimal dalam dua laga terakhir di kandang mereka.

Bahkan saat melakoni derbi Jatim melawan Persebaya Surabaya, tim berjulukan Singo Edan tersebut tampil sangat impresif.

Arema menang 4-0 atas rival beratnya itu, sebelum kembali mendulung tripoin ketika menjamu Barito Putera (menang 2-1).

Namun, di balik kesuksesan tersebut, para pemain Arema justru mengalami efek pada mental.

Laga melawan Persebaya dikenal memiliki tensi yang sangat tinggi dan pertaruhan harga diri di lapangan.

Belum lagi Aremania jelas sudah mewanti-wanti untuk bisa menang dalam pertarungan sarat gengsi tersebut.

Kondisi itu membuat para pemain memiliki beban mental sehingga mereka tertekan.

Belum hilang tekanan saat melawan Persebaya, para pemain Arema kembali dihadapkan pada tekanan serupa ketika menjamu Barito Putera.

Meskipun tekanan yang didapatkan tidak sebesar saat lawan Bajul Ijo, julukan Persebaya, tetapi tuntutan wajib menang tetap digaungkan dari segala penjuru Malang Raya.

Milo mengakui tekanan demi tekanan yang didapatkan dalam dua laga kandang ini terakumulasi sehingga membuat pemain lelah secara mental.

“Pemain Arema mengalami kelelahan secara mental, karena banyak sekali tekanan untuk menang dalam pertandingan kandang,” ungkap Milo.

“Secara fisik mereka baik-baik saja, namun mental mereka lelah. Banyak sekali tekanan yang didapatkan pemain ketika melawan Persebaya Surabaya, tentu saja hal tersebut mempengaruhi mental mereka,” imbuhnya.

Karena itu Milo sedikit senang pertandingan melawan Bali United dilaksanakan di kandang lawan.

“Saya berharap pertandingan di Bali memiliki tekanan yang lebih kecil, sehingga mereka bisa bermain lebih baik lagi,” katanya.

Arema FC saat ini menempati peringkat ketiga klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi 25 poin dari 14 pertandingan yang sudah dimainkan.

Mereka tertinggal sembilan angka dari Bali United, yang kini memuncaki klasemen.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/22/10200098/dua-laga-kandang-kuras-mental-pemain-arema-fc

Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke