Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jelang PSM Vs Persib, Maung Bandung Tetap Bawa Malisic ke Makassar

Dalam daftar pemain yang dibawa, masih tampak nama Bojan Malisic.

Bek asal Serbia itu sebelumnya sudah diputuskan bakal dilepas Persib pada putaran kedua nanti.

Klub berjulukan Maung Bandung itu resmi mendatangkan tiga pemain asing baru menatap putaran kedua Liga 1 2019.

Ketiga pemain tersebut adalah Kevin van Kippersluis, Nick Kuipers, dan Omid Nazari.

Kedatangan tiga pemain tersebut membuat Persib harus melepas tiga pemain asing dalam skuadnya saat ini.

Sebab, regulasi hanya memperbolehkan setiap kontestan Liga 1 memiliki empat pemain asing (satu Asia dan tiga non-Asia).

Memenuhi regulasi tersebut, Persib kemudian memutuskan untuk melepas Bojan, Artur Gevorkyan, dan Rene Mihelic.

Kendati bakal dicoret, ketiga pemain tersebut masih terikat kontrak dengan Persib, setidaknya sampai putaran pertama berakhir.

"Menghadapi PSM, kami membawa sebanyak 20 pemain. Ya, termasuk Bojan, tetapi tidak dengan Artur dan Rene. Sebab, Rene masih cedera. Selain itu, Rene dan Artur sedang mencari klub," kata Robert.

Menghadapi PSM, Persib dihadapkan dengan masalah jadwal yang terlalu mepet. Maung Bandung baru melakoni laga pekan ke-14 menghadapi Borneo FC pada Rabu (14/8/2019).

Mereka tidak punya waktu persiapan yang cukup karena harus sudah terbang ke Makassar pada Jumat (16/8/2019) pagi WIB.

Hal tersebut membuat Persib akan memaksimalkan latihan di Makassar.

"Kami bahkan tidak punya persiapan sebelum pergi ke Makassar karena kami akan melakukan pemulihan sebelum melakukan perjalanan panjang," kata dia.

Akan tetapi, Robert memastikan 20 pemain yang diboyongnya ke Makassar dalam kondisi siap tempur melakoni laga yang akan berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Minggu (18/8/2019) itu.

"Semua siap untuk bermain dari hasil observasi saya pagi tadi. Hanya Frets yang tidak bisa bermain karena harus bergabung di turnamen bersama TNI, jadi dia akan kami ganti," kata dia.

Berikut daftar 20 pemain yang dibawa ke Makassar:

I Made Wirawan, Muhammad Aqil Saviq (Kiper); Achmad Jufriyanto, Bojan Malisic, Indra Mustafa, Supardi Nasir, Ardi Idrus, Henhen Herdiana, dan Zalnando (bek); Abdul Aziz, Dedi Kusnandar, Erwin Ramdhani, Kim Jeffrey Kurniawan, Hariono, Agung Mulyadi, Esteban Vizcarra, Ghozali Siregar, dan Febri Hariyadi (gelandang); Ezechiel N'douassel dan Muhammad Wildan Ramdhani (penyerang). (K171-19)

https://bola.kompas.com/read/2019/08/16/16000098/jelang-psm-vs-persib-maung-bandung-tetap-bawa-malisic-ke-makassar

Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke