Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Pertemuan Terakhir PSM vs Persija, Lebih Banyak Imbangnya

Sedianya pertandingan ini digelar pada 28 Juli 2019 lalu di lokasi yang sama. Namun, terjadi insiden yang membatalkan laga.

Insiden itu yakni pelemparan yang dilakukan oknum suporter di Makassar terhadap bus para pemain dan kru Persija usai sesi latihan.

Akibatnya, sejumlah kru dan pemain yang ada di dalam bus tersebut terluka, dan berimbas pada keputusan pembatalan laga 28 Juli lalu.

Kini, PSM dan Persija siap untuk bertanding pada hari ini, demi meraih gelar juara Piala Indonesia 2018.

Persija sedang dalam posisi unggul berkat kemenangan 1-0 atas PSM yang diraih pada laga leg pertama final di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 21 Juli 2019.

Kala itu, Ryuji Utomo keluar sebagai pahlawan atas keberhasilannya mencetak gol untuk Persija pada menit-menit akhir waktu normal babak kedua.

Mengacu kepada rekor pertemuan kedua tim, PSM dan Persija bisa dikatakan sama-sama punya peluang besar untuk menjuarai Piala Indonesia 2018.

Acuannya yakni 5 pertemuan terakhir PSM dan Persija, khususnya dalam kompetisi Liga 1, sejak tahun 2017.

Dari 5 pertemuan itu, Persija dan PSM sama-sama mengemas satu kemenangan. Sisanya, laga berakhir imbang.

PSM pernah menjamu Persija pada laga Liga 1 2017, tepatnya tanggal 30 April 2017 di Stadion Andi Mattalatta.

Robert Rene Alberts, yang saat itu masih melatih PSM, membawa tim Juku Eja menang tipis 1-0 atas Persija melalui gol Wiljan Pluim pada menit ke-80.

Selanjutnya, giliran Persija yang menjamu PSM di Stadion Patriot, Bekasi, pada 15 Agustus 2017.

PSM kala itu sebenarnya sudah unggul 2-0 melalui gol penalti Marc Klok (menit ke-22) dan Wiljan Pluim (32).

Namun, Macan Kemayoran berhasil bangkit dan mampu menyamakan skor menjadi 2-2 lewat gol Reinaldo Costa (62') dan Bruno Lopes (64').

Kedua tim berjumpa lagi pada 16 Juli 2018, masih dalam ajang Liga 1. Kali ini, Persija menjamu PSM di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Pertandingan lagi-lagi berakhir imbang 2-2. PSM unggul lebih dulu melalui gol Guy Junior (40').

Tetapi, keadaan kemudian berbalik 2-1 untuk Persija berkat gol Osas Ikpefua (52') dan Jaimerson da Silva (60').

PSM baru bisa menyamakan kedudukan pada 3 menit jelang usainya waktu normal lewat gol Steven Paulle.

Setelah itu, PSM menjamu Persija di Stadion Andi Mattalatta pada 16 November 2018.

Persija unggul dua gol terlebih dulu melalui gol Jaimerson da Silva (8') dan gol bunuh diri Abdul Rahman (28').

Kendati begitu, PSM masih sanggup menyamakan skor lewat Rizky Pellu (61') dan Zulham Zamrun (77').

Terakhir, tentunya pertemuan Persija dan PSM pada leg pertama final Piala Indonesia 2018, ketika Macan Kemayoran menang 1-0 lewat gol Ryuji Utomo.

Lantas, siapakah yang akan memenangi Piala Presiden 2018? Nantikan laga tersebut pada hari ini pukul 15.30 WIB.

Berikut ini live streaming pertandingan PSM vs Persija >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2019/08/06/14442118/5-pertemuan-terakhir-psm-vs-persija-lebih-banyak-imbangnya

Terkini Lainnya

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Babak Pertama Man United Vs Arsenal, Gol Trossard Jadi Pemisah

Liga Inggris
Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Line Up Big Match Premier League Man United Vs Arsenal

Liga Inggris
Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Ditabrak di Lintasan Spa-Francorchamps, Sean Gelael Kesal

Sports
Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Man United Vs Arsenal, Kickoff 22.30 WIB

Liga Inggris
Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Klasemen MotoGP Usai GP Perancis 2024, Martin Ungguli Juara Dunia

Motogp
PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke