Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala AFF U-15 2019, Indonesia Vs Timor Leste Imbang di Babak Pertama

KOMPAS.com — Timnas U-15 Indonesia berhadapan dengan Timor Leste pada laga ketiga Grup A Piala AFF U-15 2019.

Bertempat di Stadion IPE, Chonburi, Thailand, Rabu (31/7/2019) sore WIB, laga timnas U-15 Indonesia vs Timor Leste sementara berkedudukan 0-0 di babak pertama.

Skuad Garuda Muda mencoba mengepung pertahanan Timor Leste pada menit-menit awal.

Indonesia memperoleh peluang pertama pada menit ke-4 lewat tendangan Valeron yang masih melambung di atas gawang Timor Leste.

Timor Leste bukannya tanpa peluang.

Pada menit ke-18, mereka mempunyai peluang memimpin lewat situasi bola mati.

Namun, sepakan Paulo Freitas masih melambung.

Marselino berkesempatan untuk membuat Indonesia unggul pada menit ke-21, tetapi tendangan bebasnya masih membentur pagar betis Timor Leste.

Paulo Freitas kembali menebar ancaman pada menit ke-30. Sayang, sepakan kerasnya masih bisa ditepis I Made Putra.

Menjelang laga berakhir, Valeron mendapatkan peluang emas. Naas, tendangannya masih membentur mistar gawang.

Hingga jeda pertandingan, kedua tim tak mampu menciptakan gol. Skor 0-0 bertahan.

Susunan pemain timnas U-15 Indonesia vs Timor Leste:

Indonesia: 23-I Made Putra, 2-Alfin Lestaluhu, 16-Mikael Alfredo Tata, 13-Marcell Januar Putra, 10-Marselino Ferdinan, 11-Ruy Arianto, 15-Dimas Pamungkas, 7-Mochammad Faizal, 9-Wahyu Drajat, 14-Alexandro Felix, 21-Muhammad Valeron.

Pelatih: Bima Sakti

Timor Leste: 1-Filonito Nogueira, 2-Fernando de Carvalho, 3-William Vong, 4-Danilio Alves, 5-Neidinho da Costa, 6-Cristevao M Fernandes, 11-Zenivio Mota, 14-Julinho da Costa, 7-Serafin da S. Brito, 9-Alexandro Kefi, 10-Paulo Freitas.

Pelatih: Kim Shinhwan

Laga timnas U-15 Indonesia vs Timor Leste ditayangkan secara langsung oleh SCTV.

Selain lewat SCTV, pertandingan ini juga bisa disaksikan via live streaming.

Berikut link live streaming laga timnas U-15 vs Timor Leste >>> Klik disini.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/31/15480558/piala-aff-u-15-2019-indonesia-vs-timor-leste-imbang-di-babak-pertama

Terkini Lainnya

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke