Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Pengamanan Berlapis Saat Laga Persija Vs Persib di SUGBK

JAKARTA, KOMPAS.com - CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, menyatakan bahwa akan ada penerapan pengamanan berlapis saat pertandingan Liga 1 2019 antara Persija dan Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (10/7/2019).

Pengamanan berlapis itu, kata Ferry Paulus, diterapkan untuk mengantisipasi berbagai hal yang tidak diinginkan.

Baik pihak kepolisian, panitia pelaksana, Persija, maupun Persib telah sepakat untuk menjaga bersama-sama agar pertandingan nanti bisa berlangsung aman dan lancar.

"Pengamanan berlapis itu juga untuk mengidentifikasi siapa yang berhak masuk ke stadion. Nanti tiket sudah harus ditunjukkan di area ring 4," ujar Ferry saat konferensi pers di Kantor Persija Jakarta, Senin (8/7/2019) sore.

"Selain pengecekan tiket, pihak keamanan juga dipastikan bakal melakukan pemeriksaan badan, barang bawaan, dan lain-lain. Kami yakin sistem berlapis pengamanan bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," ucap Ferry.

Sementara itu, Security Officer Persija Dicky Milano menyatakan bahwa pengamanan saat pertandingan nanti tergolong alot, tak seperti laga lain pada umumnya.

Di lokasi sekitar SUGBK nanti, pihak kepolisian bakal menyediakan kendaraan rantis, serta akan ada pula tim patra (pasukan bermotor polisi) yang telah tiba di Bandar Udara Halim Perdanakusumah, Jakarta, pada Senin pukul 11 siang tadi.

Panitia pelaksana juga memastikan bahwa pihaknya tidak akan menggelar nonton bareng dengan layar lebar di sekitar kawasan SUGBK.

Oleh karena itu, suporter yang tidak mendapatkan tiket diharapkan tidak memaksakan diri datang ke wilayah stadion.

Pihak Persija pun mengimbau kepada para pendukung mereka, atau yang biasa disebut The Jakmania, untuk tidak terprovokasi.

Untuk mencegah hal-hal yang tak diinginkan, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) dan kepolisian sampai harus melarang bobotoh (suporter Persib) untuk datang ke SUGBK.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/08/16310848/ada-pengamanan-berlapis-saat-laga-persija-vs-persib-di-sugbk

Terkini Lainnya

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke