Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Argentina Vs Cile, Alexis Sanchez Cuma 17 Menit di Lapangan

SAO PAULO, KOMPAS.com - Kekalahan Timnas Cile dari Timnas Argentina pada perebutan posisi ketiga Copa America 2019 bisa jadi karena Alexis Sanchez cuma bermain sebentar. 

Laga Argentina vs Cile di Arena Corinthians, Sabtu (6/7/2019) atau Minggu dini hari WIB itu berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Tim Tango - julukan Timnas Argentina. 

Dua gol kemenangan Argentina dibukukan Sergio Aguero (12') dan Paulo Dybala (22'), sedangkan gol balasan Cile dicetak oleh Arturo Vidal (59') dari titik penalti. 

Laga Argentina vs Cile itu juga diwarnai dua kartu merah kepada masing-masing kapten tim, Lionel Messi dan Gary Medel. 

Lionel Messi dan Gary Medel mendapatkan kartu merah setelah terlibat friksi pada menit ke-37 yang berujung saling dorong-mendorong. 

Insiden tersebut tepat 20 menit setelah Timnas Cile kehilangan Alexis Sanchez lantaran cedera. 

Alexis Sanchez hanya berada 15 menit di lapangan Arena Corinthians. 

Pemain Manchester United itu mengalami cedera saat mencoba menerima umpan jauh dari rekannya. 

Dua menit setelah menepi, dia pun digantikan oleh Junior Fernandes. 

Tanpa Alexis, daya gedor Cile menjadi kurang tajam. 

Hal itu bisa terlihat dari statistik pertandingan yang menunjukkan Arturo Vidal dkk gagal mengonversi keunggulan dalam hal penguasaan bola. 

Dikutip dari situs web Conmebol, Cile punya 63,6 persen penguasaan bola tetapi cuma memiliki empat peluang.  

Bandingkan dengan Argentina yang kalah dari segi penguasaan bola namun bisa melepas 13 tembakan. 

Cile pun kalah 1-2 dan Argentina berhak menempati posisi ketiga Copa America 2019. 

Absen bela Man United pada pramusim 

Bagaimana dengan nasib Alexis Sanchez? Dikutip dari situs web BBC, dia diduga mengalami cedera hamstring. 

Cedera itu diperkirakan butuh waktu lama untuk masa pemulihan. 

Di sisi lain, Manchester United akan mulai melakoni persiapan pramusim pada Minggu (7/7/2019). 

Pasukan Ole Gunnar Solskjaer bakal berangkat ke Australia untuk memulai tur dan persiapan International Champions Cup (ICC) 2019. 

Bisa dipastikan, Alexis tak akan ikut serta pada masa persiapan awal Manchester United. 

Kondisi tersebut juga membuat posisi Alexis kian terpojok. 

Apalagi, pemain berusia 30 tahun itu gagal menunjukkan performa terbaik sejak dibeli dari Arsenal. 

Dia hanya mencetak dua gol bagi tim berjulukan Setan Merah pada musim lalu. 

Jumlah itu sama dengan gol yang dicetaknya bersama Timnas Cile pada Copa America 2019. 

https://bola.kompas.com/read/2019/07/07/06200008/argentina-vs-cile-alexis-sanchez-cuma-17-menit-di-lapangan

Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke