Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Meski Sulit, Rossi Akan Berjuang Perbaiki Posisi di MotoGP Jerman 2019

KOMPAS.com - Pebalap Monster Energy Yamaha Valentino Rossi berharap bisa mengakhiri masa suramnya saat bersaing di balapan MotoGP Jerman 2019, akhir pekan ini.

Rossi tidak ingin kembali menelan kegagalan pada balapan seri kedelapan MotoGP 2019 yang akan digelar di Sirkuit Sanchsenring, Jerman, pada 5-7 Juli 2019.

Pebalap berjuluk The Doctor itu gagal finis pada tiga seri balapan terakhir, yakni di Perancis, Italia, dan Catalan.

Rossi mengakui bahwa balapan di Sanchsenring tidak akan berjalan mudah baginya.

"Balapan di sini selalu menyulitkan. Sachsenring memiliki lintasan yang aneh dan sangat khas," ujar Rossi, dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Namun, kami akan berusaha untuk berada di barisan depan," ucapnya melanjutkan.

Meski sulit, Rossi yakin masih bisa bersaing meraih hasil lebih baik di MotoGP Jerman tahun ini.

Terlebih pada edisi musim lalu, pebalap berpaspor Italia itu berhasil finis sebagai runner up.

Optimisme itu makin bertambah lantaran motor Yamaha YZR-M1 tunggangan Valentino Rossi diklaim mulai menunjukkan progres.

Menurut Rossi, peningkatan performa itu mulai dirasakannya kala tampil pada sesi balapan GP Belanda 2019, Minggu (30/6/2019).

Sayangnya, The Doctor gagal menuntaskan balapan setelah terlibat insiden pada lap kelima yang memaksanya pulang dengan tangan hampa.

"Pada sesi balapan di Assen (GP Belanda) kami melakukan sedikit modifikasi yang memengaruhi keseimbangan motor," kata Rossi.

"Saya mampu tampil lebih cepat dibanding saat latihan, tetapi saya mengalami crash. Dari situ, kami yakin bisa tampil lebih kompetitif," ujar pria 40 tahun itu menambahkan.

The Doctor pun bertekad untuk mengerahkan kemampuan terbaiknya untuk mengulang pencapaian apiknya di Jerman musim lalu.

Rangkaian seri kesembilan MotoGP 2019 itu menurut akan mulai bergulir pada Jumat (5/7/2019) dengan menggelar dua sesi latihan bebas alias free practice.

Sementara sesi balapan GP Jerman 2019 untuk kelas premier dijadwalkan berlangsung pada Minggu (7/7/2019) mulai pukul 19.00 WIB. (Doddy Wiratama)

https://bola.kompas.com/read/2019/07/05/14300098/meski-sulit-rossi-akan-berjuang-perbaiki-posisi-di-motogp-jerman-2019

Terkini Lainnya

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke