Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Brasil Vs Argentina, Tite Anggap Messi sebagai Alien

KOMPAS.com - Pelatih timnas Brasil, Adenor Leonardo Bacchi alias Tite menilai penyerang Argentina, Lionel Messi sebagai alien.

Laga Brasil vs Argentina tersaji pada semifinal Copa America 2019 di Stadion Mineiro, Belo Horizonte, Selasa (2/7/2019) atau Rabu pagi WIB.

Laga Brasil vs Argentina berakhir dengan skor 2-0 untuk tuan rumah.

Gabriel Jesus mencetak gol pembuka pada menit ke-19.

Adapun gol kedua dicetak Roberto Firmino sebagai penentu untuk kesuksesan Brasil mencapai final untuk pertama kalinya sejak 2007.

Menurut Tite, keberhasilan timnya tak lepas dari keberhasilan meredam Messi.

"Saya berbicara dengan Scaloni (pelatih Argentina, Lionel Scaloni) mungkin setelah dia berbicara kepada Anda (media). Tetapi Messi adalah alien, Messi luar biasa," kata Tite dikutip dari Goal.

Tite kembali menegaskan Messi bukanlah pemain yang bisa dihentikan.

Namun, ia menilai pergerakan Messi dapat diredam.

"Kami harus mengotak-atik struktur tim, jadi kami membawa Firmino sedikit lebih jauh untuk menutup lini tengah untuk mengurangi aksinya, dan juga untuk mengeksplorasi kecepatan kami," papar Tite.

Brasil tak diperkuat Richarlison, Filipe Luis dan Fernandinho saat mengalahkan Argentina.

Tetapi Tite berharap ketiganya sudah bisa dimainkan saat final hari Minggu mendatang.

Brasil akan menghadapi pemenang antara Cile vs Peru yang baru akan berhadapan, Rabu (3/7/2019) atau Kamis pagi WIB.

"Filipe Luis sudah pulih dari cedera, tetapi untuk aspek fisik, dia tidak bisa bertahan hingga 90 menit, bahkan lebih dengan kemungkinan perpanjangan waktu. Di sisi lain, Alex Sandro telah dalam kondisi sangat baik," tambah Tite.

"Fernandinho sedang dalam proses evolusi. Mungkin jika saya membutuhkannya selama pertandingan, dia akan masuk tapi dengan beberapa batasan," pungkas Tite.

Kontras dengan Brasil, kekalahan kali ini kembali membuat Messi gagal mempersembahkan gelar untuk timnas negaranya.

Messi tercatat sudah sembilan kali gagal saat berlaga di turnamen besar, empat diantaranya saat sudah mencapai final.

Usai laga, kapten Argentina itu sempat mengkritik keputusan wasit setelah pertandingan.

Ia menilai Argentina seharusnya mendapat dua penalti.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/03/19220068/brasil-vs-argentina-tite-anggap-messi-sebagai-alien

Terkini Lainnya

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke