Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Organisasi Olahraga Terima Sertifikat Akreditasi dari BSANK

KOMPAS.com - Badan Standarisasi dan Akreditasi Nasional Keolahragaan (BSANK) bersama Kemenpora resmi memberikan sertifikat akreditasi bagi enam organisasi olahraga di Gedung Wisma Menpora, Jakarta, Senin (24/6/2019).

Enam organisasi olahraga tersebut adalah Muaytahi Indonesia, Persatuan Angkat Besi/Angkat Berat Indonesia (PABBSI), Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI), Persatuan Olahraga Billiar Seluruh Indonesia (POBSI), BMX Indonesia, dan Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI).

Pada tahun 2018, BSANK telah memberikan akreditasi kepada empat cabor yakni Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI), Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI), Federasi Olahraga Kreasi Budaya Indonesia (FOKBI), dan Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI).

Ketua BSANK, Prof. Dr. Hari A Rachman mengatakan bahwa enam organisasi olahraga lulus akreditasi tahun ini sudah memenuhi standar pengelolaan yang telah ditetapkan.

"Enam cabor yang sudah diberikan sertifikat akreditasi adalah cabor-cabor yang berhasil memenuhi standar pengelolaan yang kami tetapkan," ujar Hari A Rachman saat ditemui awak media di Gedung Wisma Menpora, Senin (24/6/2019).

Hari A Rachman juga menyebutkan bahwa ada 10 indikator yang menjadi standar akreditasi.

"Ada 10 indikator, yakni sudah berbadan hukum, punya pedoman mutu yang dijadikan sebagai SOP organisasi untuk melakukan kegiatannya, ketiga ada sarana prasarana organisasi sendiri, kemudian memiliki SDM, ada SOP pengelolaan keuangan, penghargaan dan perlindungan orang di dalam organisasi termasuk atlet dan tenaga keolahragaan yang lain, sertifikasi kompetensi, dan terakhir kode etik," ucap Hari.

Sejauh ini, nilai seluruh cabor yang telah diakreditasi belum ada yang mencapai nilai A.

Nilai akreditasi B memiliki jangka waktu selama tiga tahun, sementara nilai akreditasi C hanya berlaku selama dua tahun.

Hari A Rachman juga mengatakan bahwa setiap tahunnya, cabor-cabor tersebut akan terus dipantau kemampuannya dalam mengelola organisasi olahraga. 

https://bola.kompas.com/read/2019/06/24/21300058/6-organisasi-olahraga-terima-sertifikat-akreditasi-dari-bsank-

Terkini Lainnya

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Hasil Inter Miami Vs DC United 1-0: Messi Buntu, Assist Busquets Jadi Penentu

Liga Lain
Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Hasil Tinju Dunia: Oleksandr Usyk Kalahkan Tyson Fury, Jadi Juara Sejati Kelas Berat

Sports
De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

De Zerbi Tinggalkan Brighton Akhir Musim, Masuk Radar Milan dan Bayern

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke