Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Punya Rencana Datangkan Mbappe Musim Depan

KOMPAS.com - Real Madrid tampaknya belum menyerah mengejar tanda tangan bintang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe.

Kendati demikian, pembelian Mbappe diyakini tidak akan dilakukan Madrid dalam waktu dekat.

Pasalnya, tim yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu hingga saat ini telah menghabiskan dana sebesar 303 juta euro (sekitar Rp 4,8 triliun) untuk membeli lima pemain, yakni Eder Militao, Rodrygo Goes, Luka Jovic, Ferland Mendy, dan Eden Hazard.

Los Blancos -julukan Real Madrid- memiliki cara lain untuk mendatangkan striker yang berhasil membawa timnas Perancis juara Piala dunia 2018 itu.

Menurut laporan terbaru dari AS, Madrid bakal menunggu Mbappe satu tahun lagi atau hingga 2020.

Rencananya, Madrid akan merayu Mbappe untuk tidak memperpanjang kontraknya di PSG.

Saat ini, pemain berpaspor Perancis ini masih terikat kontrak hingga 2023 dengan klub ibu kota Perancis itu.

Akan tetapi, Mbappe pernah mengatakan bahwa dirinya ingin mencari tantangan baru di klub lain dan berpikir untuk tidak memperpanjang kontraknya di PSG.

Pernyataan yang dilontarkan Mbappe itu bisa menjadi kesempatan Madrid untuk mendapatkan sang pemain.

Masih dari AS, Madrid kabarnya siap membujuk Mbappe dengan iming-iming gaji sebesar 15 juta euro (sekitar Rp 239 miliar) per musim.

Jumlah itu lebih besar dibanding yang diterima Mbappe saat ini di PSG, yakni 12 juta euro (sekitar Rp 192 miliar) per musim.

Tawaran tersebut diharapkan bisa meyakinkan Mbappe untuk bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

https://bola.kompas.com/read/2019/06/21/08300048/real-madrid-punya-rencana-datangkan-mbappe-musim-depan

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke