Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hadapi PSM Makassar, Arema FC Fokus Perbaiki Pertahanan

Milo menilai, sektor pertahanan menjadi bahan evaluasi setelah mengarungi tiga kali pertandingan sebelum libur Lebaran. Dalam tiga pertandingan tersebut, Arema FC kebobolan sebanyak tujuh gol.

"Kami fokus perbaiki di pertahanan. Kemasukan tujuh gol dalam tiga laga tidak bagus," katanya.

Milo mengatakan, selama mengarungi Liga 1 2019, Arema FC belum tampil maksimal layaknya sebuah tim. Menurut dia, pemain masih mengandalkan aksi individu dan mengabaikan kekompakan tim.

"Ini bukan permainan Arema FC sesungguhnya. Kami harus perbaiki," katanya.

"Kami ingin Arema bisa seperti di Piala Presiden. Arema bermain sebagai sebuah tim dan mencetak gol banyak," ucapnya.

Di sisi lain, semangat bertarung skuad Singo Edan juga harus ditingkatkan. Menurut dia, semangat juang ini dibutuhkan sebagai motivasi bagi masing-masing pemain saat menghadapi lawan.

Arema FC berada di posisi ke-11 klasemen sementara dengan koleksi tiga poin. Tiga poin tersebut didapat saat Arema FC sukses mengalahkan Persela Lamongan 3-2, sedangkan, Arema FC kalah dalam dua laga lainnya. Kalah 1-3 atas PSS Sleman dan kalah 0-2 atas Borneo FC.

https://bola.kompas.com/read/2019/06/14/05131578/hadapi-psm-makassar-arema-fc-fokus-perbaiki-pertahanan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke