Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Bola Akhir Pekan, Final Piala FA dan Penentuan Juara Bundesliga

KOMPAS.com - Jadwal bola di sejumlah liga besar Eropa akan rampung pada akhir pekan ini.

Salah jadwal bola penutup akhir musim ini adalah final Piala FA yang akan berlangsung di Stadion Wembley pada Sabtu (18/5/2019).

Sepak mula laga Manchester City vs Watford pada ajang sepak bola tertua di dunia itu akan dilangsungkan pada Sabtu pukul 23.00 WIB.

Selain perebutan trofi juara Piala FA, akhir pekan ini juga ada penentuan gelar juara Bundesliga 1 atau kasta teratas Liga Jerman.

Bayern Muenchen yang saat ini memimpin klasemen dengan 75 poin, unggul dua angka atas Borussia Dortmund, hanya butuh hasil imbang pada pekan terakhir Liga Jerman.

Langkah itu akan lebih mudah karena laga Bayern Muenchen vs Eintracht Frankfurt akan terjadi di Allianz Arena, Sabtu (18/5/2019) pukul 20.30 WIB.

Pada saat bersamaan, rival Bayern akan melakoni laga tandang. Duel Borussia Moenchengladbach vs Borussia Dortmund akan tersaji di Borussia Park.

Kendati demikian, Bayern dan Dortmund sama-sama tak boleh lengah. Frankfurt dan Moenchengladbach adalah dua tim papan atas yang sama-sama menginginkan finis di zona Liga Champions alias empat besar.

Gladbach saat ini di posisi ketiga dengan 55 poin, unggul selisih gol atas Bayern Leverkusen. Adapun Frankfurt di posisi ke-6 dengan koleksi 54 angka.

Sementara itu, Liga Spanyol akan memainkan pertandingan pekan pamungkas. Ada 8 laga dimainkan pada Sabtu (18/5/2019).

Dua laga lain yang melibatkan Barcelona dan Real Madrid akan dimainkan pada Minggu (19/5/2019).

Satu-satunya liga besar Eropa yang belum akan selesai pada akhir pekan ini adalah Serie A - kasta teratas Liga Italia.

Jadwal Liga Italia akhir pekan ini adalah giornata 37. Baru pada pekan depan Serie A akan rampung. Hal serupa terjadi di Ligue 1 - kasta teratas Liga Perancis.

Salah satu big match akan tersaji pada Liga Italia akhir pekan ini, Napoli vs Inter Milan.

Pertandingan Napoli vs Inter di San Paolo akan menjadi penentu langkah tim tamu dalam perebutan tiket ke Liga Champions.  

Jadwal bola akhir pekan:

Jadwal Liga Italia, pekan ke-37 Serie A:

  • Udinese vs Spal - Sabtu (18/5/2019), pukul 20.00 WIB
  • Genoa vs Cagliari, Sabtu (18/5/2019), pukul 23.00 WIB
  • Sassuolo vs AS Roma, Minggu (19/5/2019), pukul 01.30 WIB
  • Chievo vs Sampdoria - Minggu (19/5/2019), pukul 17.30 WIB
  • Parma vs Fiorentina - Minggu (19/5/2019), pukul 20.00 WIB
  • Empoli vs Torino - Minggu (19/5/2019), pukul 20.00 WIB
  • AC Milan vs Frosinone - Minggu (19/5/2019), pukul 23.00 WIB
  • Juventus vs Atalanta - Senin (20/5/2019), pukul 01.30 WIB
  • Napoli vs Inter Milan - Senin (20/5/2019), pukul 01.30 WIB
  • Lazio vs Bologna - Selasa (21/5/2019), pukul 01.30 WIB

Jadwal Liga Spanyol, pekan ke-38 Divisi Primera:

  • Levante vs Atletico Madrid - Sabtu (18/5/2019), pukul 18.00 WIB
  • Espanyol vs Real Sociedad - Sabtu (18/5/2019), pukul 21.15 WIB
  • Getafe vs Villarreal - Sabtu (18/5/2019), pukul 21.15 WIB
  • Sevilla vs Athletic Bilbao - Sabtu (18/5/2019), 21.15 WIB
  • Real Valladolid vs Valencia - Sabtu (18/5/2019), 21.15 WIB
  • Alaves vs Girona - Minggu (19/5/2019), 01.45 WIB
  • Celta Vigo vs Rayo Vallecano - Minggu (19/5/2019), 01.45 WIB
  • Huesca vs Leganes - Minggu (19/5/2019), 01.45 WIB
  • Real Madrid vs Real Betis - Minggu (19/5/2019), pukul 17.30 WIB
  • Eibar vs Barcelona - Minggu (19/5/2019), 21.15 WIB

Jadwal Liga Jerman, pekan ke-38 Bundesliga 1, Sabtu (18/5/2019) pukul 20.30 WIB:

  • Bayern Muenchen vs Eintracht Frankfurt
  • Schalke 04 vs VfB Stuttgart
  • Borussia Moenchengladbach vs Borussia Dortmund
  • Hertha Berlin vs Bayer Leverkusen
  • Werder Bremen vs Red Bull Leipzig
  • Freiburg vs Nuernberg
  • Mainz 05 vs Hoffenheim
  • Wolfsburg vs Augsburg
  • Fortuna Duesseldorf vs Hannover 96

Jadwal final Piala FA, Sabtu (18/5/2019) pukul 23.00 WIB:

  • Manchester City vs Watford

https://bola.kompas.com/read/2019/05/17/06000088/jadwal-bola-akhir-pekan-final-piala-fa-dan-penentuan-juara-bundesliga

Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke