Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Target Marko Simic Bersama Persija Musim Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Marko Simic akhirnya bisa kembali memperkuat Persija Jakarta setelag sempat menjalani persidangan atas kasus pelecehan seskual yang dilakukan kepada salah satu wanita di pesawat dalam perjalanannya dari Bali menuju Australia, Februari lalu.

Penyerang asal Kroasia itu  tiba di Jakarta via Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Kamis (9/5/2019) malam WIB. Marko Simic pun tak sabar untuk segera berkontribusi bagi Macan Kemayoran - julukan Persija Jakarta. 

“Saya berharap bisa seperti musim lalu dengan mencetak 45 gol di semua kompetisi," kata Marko Simic seperti dikutip dari situs web resmi klub. 

"Namun, paling utama, saya akan melakukan hal terbaik untuk tim, membantu rekan-rekan, dan pastinya membawa Persija kembali juara,” ujarnya.

Pada musim lalu, Simic memang  menjadi tumpuan lini serang Persija. Dalam Liga 1, ia sanggup mencetak 17 gol dari 30 laga.

Tidak hanya itu, di Piala AFC 2018, Simic juga berhasil mencetak sembilan gol dari tujuh pertandingan Persija.

Catatan itu menjadikan Simic sebagai top skor tim pada musim itu. Gelar top skor juga didapatkan oleh Simic pada turnamen pramusim, Piala Presiden 2018.  

Sebelum Liga 1 2018 dimulai penyerang berusia 31 tahun  tersebut mampu mencatatkan 11 gol dalam enam penampilannya di Piala Presiden 2018.

Melihat statistik musim lalu, wajar apabila kemudian Simic begitu dinanti. Bukan hanya oleh suporter, pun pelatih Ivan Kolev. 

“Intinya kami memang sedikit problem di depan. Tidak ada Simic memang sedikit jadi masalah juga,” terang Kolev, seusai Persija kalah dari Becamex di Piala AFC 2019, Rabu (1/5/2019).

https://bola.kompas.com/read/2019/05/10/14203478/ini-target-marko-simic-bersama-persija-musim-ini

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke