Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Final Liga Europa, Imbas Konfilk Politik, Arsenal Tanpa Pemain Ini

KOMPAS.com - Arsenal berhasil lolos ke final Liga Europa seusai menyingkirkan Valencia.

Laga Valencia vs Arsenal dalam laga kedua semifinal Liga Europa di Stadion Mestalla dimenangi tim tamu dengan skor 4-2, Kamis (9/5/2019) atau Jumat dini hari WIB.

Hasil ini membuat Arsenal lolos ke final dengan unggul agregat 7-3. Tim berjulukan The Gunners ini akan melawan Chelsea pada partai final yang digelar di Stadion Olimpiade, Baku (Azerbaijan), pada 29 Mei 2019.

Jelang laga final, Arsenal menghadapi sebuah dilema. Mereka dilema apakah akan mengajukan sebuah visa untuk Henrikh Mkhitaryan setelah lolos ke final.

Kapten Armenia tersebut dalam beberapa tahun terakhir tidak bisa membela Arsenal atau mantan klubnya Borussia Dortmund bila laga digelar Azerbaijan.

Hal itu lantaran tidak ada hubungan diplomatik antara Armenia dan Azerbaijan menyusul konflik yang berkepanjangan wilayah Nagorno-Karabakh yang telah menjadi sengketa.

Saat memperkuat Dortmund pada 2015, Mkhitaryan absen dalam pertandingan Liga Eropa melawan klub Liga Premier Azerbaijan, Gabala, karena masalah keamanan.

Mkhitaryan juga kemudian absen saat Arsenal mengalahkan FK Qarabag dengan skor 3-0 pada pertandingan Liga Europa, Oktober 2018.

Saat itu, Manajer Arsenal Unai Emery menyatakan Mkhitaryan tidak bisa pergi ke Azerbaijan meskipun UEFA menawarkan dukungan untuk membuat visa.

Pelatih Qarabag Gurban Gurbanov menilai Arsenal telah menyelamatkan Mkhitaryan dari tekanan bermain di Azerbaijan.

"Jika Mkhitaryan datang ke Azerbaijan, itu bukan kali pertama. Banyak atlet Armenia datang ke Azerbaijan tetapi ini pilihan Arsenal tidak mengikutsertakan dia," kata Gurbanov.

"Arsenal mungkin khawatir bahwa di depan 60 ribu pendukung Azerbaijan, Mkhitaryan akan mendapatkan tekanan. Itu mengapa mereka tidak mengirim Mkhitaryan ke sini," ujarnya menambahkan.

Emery sendiri sempat ditanya sebelumnya apakah dia akan membawa Mkhitaryan jika lolos ke final. Namun, Emery belum memikirkan hal tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2019/05/10/07393648/final-liga-europa-imbas-konfilk-politik-arsenal-tanpa-pemain-ini

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke