Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga Europa, Tempat yang Pantas bagi Manchester United

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United dipastikan gagal meraih tiket ke Liga Champions seusai finis di luar empat besar klasemen Liga Inggris.

Hasil imbang 1-1 pada laga Huddersfield Town vs Manchester United pada pekan ke-37 Premier League - kasta teratas Liga Inggris - menjadi penyebab kegagalan pasukan Ole Gunnar Solskjaer.

Setan Merah - julukan Manchester United - tertahan di posisi ke-6 dengan koleksi 66 poin dan tak mungkin menyalip Tottenham Hotspur yang mengumpulkan 70 poin di peringkat ke-4.

"Kami punya banyak kesempatan untuk menjadi tim peringkat ke-3 atau ke-4, tetapi menyia-nyiakannya," kata Ole Gunnar Solskjaer seperti dikutip dari situs web Mirror.

"Mungkin, Liga Europa ini tempat yang tepat bagi kami musim depan," ucap pelatih Man United asal Norwegia tersebut.

Menurut Solskjaer, inkonsistensi menjadi penyebab timnya finis di luar 4 besar dan gagal meraih tiket ke Liga Champions.

"Kami tidak konsisten sepanjang musim ini. Momen bagus dan buruk bergantian menimpa kami," ujar Solskjaer.

Menjadi peringkat ke-6 merupakan refleksi yang adil bagi kami," tuturnya.

Kendati hanya bermain di kompetisi antarklub kasta kedua Eropa, Ole Gunnar Solskjaer tetap optimistis bisa menjalani musim depan dengan lebih baik.

"Kami akan menjalani Liga Europa sebagai pengalaman positif, seperti dilakukan Chelsea dan Arsenal musim ini atau kami beberapa tahun lalu," kata Solskjaer.

Musim ini, Chelsea dan Arsenal sudah melangkah ke babak semifinal dan berkesempatan meraih tiket ke Liga Champions via jalur Liga Europa.

Sementara itu, Man United juga sukses menjadi kampiun Liga Europa pada 2016-2017. Saat itu, mereka berhak tampil ke Liga Champions 2017-2018 walau finis di peringkat ke-6, idem ditto dengan kali ini.

https://bola.kompas.com/read/2019/05/06/08100008/liga-europa-tempat-yang-pantas-bagi-manchester-united

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke