Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sterling: Gelar Pemain Terbaik Tak Berarti Jika Man City Gagal Juara

KOMPAS.com - Penyerang andalan Manchester City, Raheem Sterling, menyatakan bahwa predikat sebagai pemain terbaik tidak akan berarti jika timnya tak berhasil meraih trofi Liga Premier Inggris, musim ini.

Sterling menjadi kandidat favorit peraih gelar Player of the Year dari Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA). Rival utamanya dalam perebutan gelar ini adalah pemain Liverpool, Virgil Van Dijk.

Namun, pemain berusia 24 tahun itu menyatakan bahwa tujuan utamanya saat ini adalah untuk membantu Manchester City meraih titel Liga Premier. Oleh karena itu, dia tidak terlalu tertarik memikirkan soal gelar individu.

"Memang menyenangkan berada di urutan terdepan (kandidat pemain terbaik), tapi sejujurnya, jika kami tidak memenangi Liga Premier, saya tidak benar-benar ingin berada dalam persaingan ini," kata Sterling, dilansir FourFourTwo, Rabu (24/4/2019).

Saat ini, Manchester City memang sedang bersaing sengit dengan Liverpool untuk memperebutkan gelar juara Liga Premier 2018-2019. City masih berada di peringkat kedua, tertinggal hanya dua poin di belakang Liverpool yang berada di puncak klasemen dengan koleksi 88 angka.

Manchester City akan melakoni laga penentu melawan Manchester United di Stadion Old Trafford, Rabu malam atau Kamis (25/4/2019) dini hari WIB nanti. Jika mampu meraih kemenangan di Derbi Manchester nanti, The Citizens bakal mengambil alih puncak klasemen dari Liverpool.

"Apa yang saya inginkan adalah untuk memenangi Liga Premier, menjuarai Piala FA, dan kemudian berpikir tentang hal lain seperti itu (gelar pemain terbaik), meski penghargaan itu diberikan sebelumnya," kata Sterling.

"Tanpa itu (gelar Liga Premier), predikat pemain terbaik tidak terlalu berarti bagi saya," imbuh dia.

Ketimbang memikirkan gelar individu untuk dirinya sendiri, Sterling justru menjagokan pemain Tottenham Hotspur, Harry Kane.

"Saya memilih Harry Kane. Pilihan saya untuk dia karena dia mencetak banyak gol setiap tahun, dia melakukan banyak hal untuk tim (Tottenham Hotspur), memberi sangat banyak untuk timnya," tutur pemain kelahiran Jamaika itu.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/24/10305598/sterling-gelar-pemain-terbaik-tak-berarti-jika-man-city-gagal-juara

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke