Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Burnley, David Luiz Sebut Burnley Anti-Football

KOMPAS.com - Chelsea harus puas bermain imbang saat melawan Burnley dalam lanjutan Liga Inggris di Stamford Bridge, Senin (22/4/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Hasil ini membuat The Blues belum mampu naik ke peringkat ketiga klasemen sementara dan harus tertahan di peringkat keempat.

Pada babak pertama, pertandingan berjalan seru. Masing-masing dari kedua kubu mencetak dua gol.

Burnley memimpin sejak awal laga lewat kaki Jeff Hendrick (8’). Chelsea yang tidak ingin malu di hadapan pendukungnya langsung merespons lewat dua gol yang dicetak N’Golo Kante (12’) dan Gonzalo Higuain (14’).

Tim tamu mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-24 lewat penyerang andalan mereka, Ashley Barnes.

Namun, pada babak kedua, intensitas pertandingan cenderung melamban dan berjalan satu arah. Burnley memutuskan untuk bertahan dan menunggu momen serangan balik.

Bek Chelsea, David Luiz, berkomentar atas cara bermain Burnley dalam pertandingan tersebut.

“Kami mencoba segalanya untuk memenangi permainan. Sulit ketika Anda bermain melawan tim yang memiliki dua peluang dan mencetak dua gol, serta tidak ingin bermain,” terang pemain asal Brasil tersebut, seperti dilansir Evening Standard (23/4/2019).

Luiz juga mengatakan bahwa Burnley cenderung memperlambat waktu dan memainkan sepak bola negatif.

“Ini anti-football. Membuang-buang waktu, terutama saat kamu mendapatkan bola. Para pemain mereka jatuh dan mengentikan permainan,” tambahnya.

Hasil imbang ini membuat tim asuhan Sean Dyche belum terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir di ajang Liga Inggris. Saat ini, Burnley menghuni posisi ke-15 klasemen sementara.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/23/06001558/chelsea-vs-burnley-david-luiz-sebut-burnley-anti-football

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke