Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persebaya Vs Arema FC, Djanur Tetap Optimistis Bawa Bajul Ijo Juara

Persebaya ditahan imbang 2-2 oleh Arema FC dalam laga final leg pertama di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (9/4/2019).

Padahal, Bajul Ijo sempat dua kali unggul melalui gol Irfan Jaya pada menit ke-8 dan Damian Lizio (pen-72').

Akan tetapi, Arema selaku tim tamu bisa membuat skor sama kuat melalui Hendro Siswanto (32') dan Makan Konate (78').

"Ini hasil yang cukup membuat kecewa Bonek, termasuk tim," kata pelatih yang akrab disapa Djanur itu seusai pertandingan.

Ia menegaskan, Persebaya akan tampil habis-habisan untuk bisa memenangi pertandingan pamungkas di Malang.

Pasalnya, pada dua leg babak semifinal, Bajul Ijo mampu mengalahkan Madura United yang diisi pemain bertabur bintang.

Meski tidak mudah mengalahkan Arema di kandangnya, Djanur memiliki keyakinan untuk mengantar Persebaya meraih kemenangan dan meraih gelar juara Piala Presiden 2019.

"Sekali lagi ini belum berakhir. Kami masih bisa balas di Malang. Di Madura saja kami bisa, kenapa di malang tidak? Kami optimistis walaupun targetnya harus menang di sana (Malang)," ujar Djanur.

Mantan pelatih Persib Bandung ini bertekad untuk berusaha semaksimal mungkin demi mencapai harapan yang diinginkan tim, yakni menjadi kampiun.

Menurut dia, Persebaya sebenarnya sudah memulai pertandingan dengan baik setelah mencetak gol cepat pada menit ke-8. 

Namun, setelah tim mencetak gol, Djanur mengakui ada penurunan tempo sehingga Arema FC berbalik melakukan tekanan dan mampu mencetak gol penyama.

"Babak kedua kami mulai menekan lagi dan mencetak satu gol. Namun, ada salah satu kesalahan dari pemain kami sehingga kami bisa terbalas," kata Djanur.

Sementara itu, winger Persebaya Irfan Jaya menyatakan, pertandingan sore ini cukup berat dan tim tamu bermain dengan sangat baik.

Meski menerima hasil seri di kandang, Irfan Jaya menyebut masih ada kesempatan bagi Persebaya untuk bangkit. Dalam sepakbola, kata Irfan, tidak ada yang mustahil dan apa pun bisa terjadi.

"Tim Persebaya tetap tegakkan kepala. Lupakan pertandingan hari ini, kami fokus ke pertandingan leg kedua di Malang," katanya.

Pada partai final leg kedua Piala Presiden 2019, giliran Arema FC yang bertindak sebagai tuan rumah.

Duel kedua tim akan tersaji di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (12/4/2019) pukul 18.30 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/10/12400028/persebaya-vs-arema-fc-djanur-tetap-optimistis-bawa-bajul-ijo-juara

Terkini Lainnya

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke