Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Reli Dakar 2019 Dimulai, Peserta Tertua Pebalap Berusia 77 Tahun

KOMPAS.com - Kompetisi Reli Dakar 2019 telah resmi dimulai pada Senin (7/1/2019). Kejuaraan reli dengan rute yang diklaim terganas di dunia ini akan berlangsung hingga 17 Januari mendatang.

Selaku salah satu peserta di kategori truk, tim Hino Team Sugawara menurunkan dua pebalap menggunakan mesin Hino500 series.

Dari dua pebalap yang diturunkan Hino, salah satunya tercatat menjadi pebalap tertua di ajang ini. Dia adalah Yoshimasa Sugawara.

Mengutip keterangan tertulis Hino, Yoshimasa Sugawara merupakan pembalap berusia 77 tahun dan tercatat dalam Guinness World Record.

Ia merupakan ayah dari Teruhito Sugawara, pebalap kedua Hino. Yoshimasa akan turun dengan truk nomor 517, sedangkan sang anak dengan truk nomor 510.

"Untuk mempertahankan posisi sebagai juara bertahan di kelas under 10 Litre yang telah diraih selama 9 tahun terakhir ini, truk No 2 telah mengembangkan truk baru termasuk meningkatkan dapur pacu untuk memaksimalkan output mesin dari sebelumnya 700ps menjadi 750ps," tulis keterangan Hino Indonesia kepada Kompas.com, Selasa (8/1/2019).

"Selain itu, bagian sasis juga terus diperkuat dan penggunaan wheel base yang lebih panjang serta suspensi kabin yang baru untuk mengurangi getaran selama reli berlangsung".

Tim Hino Sugawara merupakan satu-satunya tim asal Jepang yang berlaga di kategori truk.

Berbeda dari tahun sebelumnya yang melintasi tiga negara, Reli Dakar 2019 hanya bertempat di negara Peru dengan total jarak tempuh untuk kategori truk sejauh 5.598 km. Gurun Pisco di Peru menjadi special stage terbera. Pada balapan tahun tahun lalu, banyak dari pembalap yang gagal melanjutkan lomba di lintasan ini.

Selain itu, 70 persen dari balapan tahun ini akan melintasi kawasan gurun di negara yang berada pada kawasan Amerika Selatan ini.

https://bola.kompas.com/read/2019/01/08/16400088/reli-dakar-2019-dimulai-peserta-tertua-pebalap-berusia-77-tahun

Terkini Lainnya

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke