Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Petinggi Persib Kumpulkan Pemain dan Pelatih Bahas Tudingan Suap

Hadir dalam sesi konferensi pers, jajaran Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Zainuri Hasyim dan Kuswara S Taryono, Direktur PT PBB Teddy Tjahyono, Manajer Persib Umuh Muchtar, Pelatih Persib Mario Gomez, Supardi selaku perwakilan pemain. Adapun Fernando Soler tak hadir.

Sebelumnya, para pemain dan pelatih melakukan pertemuan tertutup di ruang rapat.

"Jadi hari ini agendanya adalah memberikan penjelasan kaitannya dengan kondisi yang rekan wartawan ketahui selama ini. Jadi tadi di atas, kami bicara dari hati ke hati seluruh pemain menyampaikan, manajemen menyampaikan, dan coach Gomez termasuk Soler menyampaikan apa yang jadi topik akhir-akhir ini," tutur Kuswara.

Kuswara pun menegaskan bahwa isu yang berkembang selama ini tidak benar. Menurut dia, sudah ada kesamaan persepsi antara pemain dan pelatih menyikapi isu tersebut.

"Intinya, bahwa yang akhir ini berkembang sesungguhnya adalah tidak benar apalagi menyangkut (isu suap) yang dikaitkan kepada empat pemain yaitu Supardi, Ardi Idrus, Ghozali Siregar dan Eka Ramdani, termasuk yang lainnya," ungkapnya.

"Mohon garis bawahi, intinya tidak benar. Jadi kami meluruskan yang sudah beredar di media massa. Tadi ada kesepahaman bahwa kebersamaan harus tetap dijaga apalagi menghadapi tiga laga yang akan dilakoni, lawan Serui, Lamongan, dan Barito," tambah Kuswara.

Sementara itu Manajer Persib Umuh Muchtar mengatakan, klarifikasi itu perlu dilakukan untuk menjaga kondusivitas tim menjelang berakhirnya Liga 1.

"Kami sengaja menggelar pertamuan seperti ini, sebelum latihan tadi saya minta kepada Pak Teddy. Jadi kami butuh klarifikasi, harus jelas, karena informasi yang beredar sudah macam-macam," kata Umuh.

Ia pun kecewa dengan berkembangnya isu tersebut. Menurut dia, para pemain Persib tak akan pernah bermain dalam ranah integritas.

"Saya sangat sedih, saya merasa tidak enak karena semua pemain yang ada di Persib percaya seribu persen. Tidak ada yang pernah main-main seperti itu. Akhirnya, berkembang, tadi sudah clear, nanti Gomez yang akan klarifikasi apa yang dia sampaikan waktu hari Selasa," papar Umuh.

Umuh pun meluruskan bahwa saat ini para pemain dan pelatih sudah saling memaafkan dan memberi penjelasan menyeluruh soal tudingan itu.

"Dan mereka sudah saling memaafkan. Mudah-mudahan hari ini berjalan baik lancar tak ada masalah karena kami akan pergi ke Bali sore ini. Ada tiga pertandingan lagi, masih ada harapan," ujarnya.

Seperti diketahui, isu tudingan suap atau match fixing merebak di internal tim Persib. Isu itu kian berkembang setelah muncul penggalan percapakan soal isu tersebut di media sosial.

Dalam beberapa percakapan itu, Pelatih Persib Mario Gomez dan Fernando Soler diduga menuduh empat pemain Persib yakni Supardi, Ardi Idrus, Ghozali Siregar, dan Eka Ramdani terlibat pengaturan skor pada laga Persib kontra PSMS Medan dua pekan lalu.

Persoalan itu pun membuat Supardi, Ardi, dan Eka tak diboyong saat Persib kalah telak 0-3 dari tuan rumah PSIS Semarang.

https://bola.kompas.com/read/2018/11/21/13200018/petinggi-persib-kumpulkan-pemain-dan-pelatih-bahas-tudingan-suap

Terkini Lainnya

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Euro 2024: Potret Antusiasme Fans Denmark-Serbia Banjiri Allianz Arena

Internasional
Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Link Live Streaming Chile Vs Argentina, Kickoff 08.00 WIB

Internasional
Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Euro 2024, Saat Southgate Dilempari Gelas Plastik Usai Inggris Vs Slovenia

Internasional
Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Kehilangan Terbesar Madura United, Hugo Gomes

Liga Indonesia
Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Perancis Vs Polandia, Masalah Lain Dialami Mbappe Saat Pakai Topeng

Internasional
Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Klasemen Peringkat 3 Terbaik Euro 2024, Belanda-Slovenia Lolos 16 Besar

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke