Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kunci Kemenangan Persela Lamongan atas Arema FC

LAMONGAN, KOMPAS.com – Kemenangan empat gol tanpa balas dibukukan Persela Lamongan saat menjamu Arema FC di Stadion Surajaya, Jumat (16/11/2018) malam, dalam rangkaian pekan ke-31 Liga 1 2018.

Pelatih Aji Santoso lantas membeberkan rahasia sukses tim asuhannya meraih kemenangan besar pada laga Persela vs Arema tersebut. Menurut dia, kemenangan itu diraih karena Persela bisa mematikan pergerakan otak serangan Arema, Makan Konate.

“Saya tekankan kepada seluruh pemain bahwa sebenarnya ada dua key player Arema, Dendi (Santoso) dan Makan Konate. Tadi Konate lebih dominan, makanya saya minta kepada seluruh pemain untuk tidak memberi ruang gerak kepadanya,” ucap Aji selepas pertandingan.

Meski demikian, Aji Santoso menyanggah apabila Makan Konate disebut bermain buruk dalam laga kontra Persela. Bek kiri legendaris Indonesia itu menyebut Konate sebagai pemain berkualitas dan tampil apik pada beberapa momen laga Persela vs Arema.

“Hal paling berbahaya dari Konate adalah umpan-umpan terobosannya. Konate tadi main bagus di depan pertahanan kami, itu yang menurut kami tidak membahayakan.,” ujar dia.

Ke depan, Aji berharap, kekompakan dan semangat tinggi yang sudah ditunjukkan oleh para pemain Persela saat mengalahkan Arema, bisa terus berlanjut di sisa pertandingan Liga 1 musim ini.

https://bola.kompas.com/read/2018/11/17/11464308/kunci-kemenangan-persela-lamongan-atas-arema-fc

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke