Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tepis Rumor Barca, Mourinho Sebut Pogba Bahagia Bertahan di Man United

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho, menilai Paul Pogba sangat senang bisa kembali bergabung dengan skuad pasca-libur Piala Dunia 2018.

Pada bursa transfer musim panas ini, Paul Pogba, kerap diberitakan akan segera hengkang dari Man United. Raksasa Spanyol, Barcelona, disebut sebagai tim yang paling serius memburu Pogba.

Menanggapi hal ini, Mourinho mengonfirmasi bahwa dirinya sama sekali tak memiliki niat untuk menjual Pogba.

"Menurut sudut pandang saya, pada Senin (6/8/2018) lalu saat kembali, ia senang, bangga dan memiliki hasrat untuk bekerja," kata Mourinho seperti dilansir BolaSport.com dari laman FourFourTwo.

"Ia bekerja dengan luar biasa pada Senin, Selasa, dan Rabu. Ia adalah salah satu pemain yang harus saya ajak bicara, untuk melihat bagaimana keadaan fisik dan mental yang dirasakan," ucap pelatih asal Portugal ini.

Sebenarnya kemungkinan Pogba akan hengkang pada bursa transfer kali ini masih terbuka karena baru akan ditutup 31 Agustus mendatang.

Namun kemungkinan itu semakin kecil, karena batas pendaftaran pemain di Liga Inggris sudah berakhir pada Kamis (9/8/2018). Tentu saja Man United tidak akan mudah melepas Pogba karena sudah tidak bisa lagi mendatangkan pemain.

Selain Pogba, terdapat tiga pemain lain yang baru bergabung. Mereka adalah Ashley Young, Marouane Fellaini dan Jesse Lingard.

Mourinho mengaku tidak akan memaksakan para pemain yang baru bergabung untuk ambil bagian dalam laga resmi terdekat.

"Jika mereka merasa dapat membantu kami melawan Leicester City selama 20 menit, 10 menit, atau setengah jam, maka kami sadar tak punya banyak solusi. Oleh karena itu kami akan menghadapinya dengan apa yang kami punya," ujar mantan pelatih Real Madrid ini.

"Saya melihat kondisi Pogba sangat baik, tetapi kami butuh menilainya saat berlatih dalam simulasi tim kecil. Dengan begitu, saya mampu melihat apakah secara keseluruhan bisa memberikan kami bantuan," tutur Mourinho menambahkan.

Pada laga pertama Premier League musim ini, Man United berhadapan dengan Leicester City. Laga ini akan berlangsung di Stadion Old Trafford, Jumat (10/8/2018) atau Sabtu dini hari WIB. (Ahmad Tsalis Fahrurrozi)

https://bola.kompas.com/read/2018/08/10/16310008/tepis-rumor-barca-mourinho-sebut-pogba-bahagia-bertahan-di-man-united

Terkini Lainnya

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Perempat Final Piala Uber 2024: Gregoria Yakin Indonesia Bisa Tampil Baik

Badminton
Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Jadwal Perempat Final Uber Cup 2024, Indonesia Vs Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke