Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Portugal: Selamat, Uruguay!

SOCHI, KOMPAS.com - Pelatih timnas Portugal, Fernando Santos, secara jantan mengucapkan selamat kepada Uruguay yang mengalahkan timnya pada laga babak 16 besar Piala Dunia 2018, Sabtu (30/6/2018) atau Minggu dini hari WIB.

Portugal harus mengakui keunggulan Uruguay 2-1 pada pertandingan Stadion Olimpiade Fisht itu. Gol Pepe tidak cukup untuk menahan laju Uruguay yang unggul berkat dua gol Edinson Cavani. 

Menurut Fernando Santos, Uruguay pantas lolos ke babak perempat final karena bermain lebih baik dan efektif daripada timnya sepanjang pertandingan.

"Pertama-tama, selamat kepada Uruguay," ucap Fernando Santos selepas pertandingan, seperti dikutip BolaSport.com dari situs web resmi FIFA.

"Permainan kami pada babak kedua sangat bagus dalam hal usaha untuk mencetak gol. Kami sudah melakukan yang terbaik, tetapi tetap saja kalah. Jadi, Uruguay hebat karena bisa lolos," kata sang nahkoda menambahkan.

Dalam dua babak, sebenarnya Portugal tampil sangat mendominasi namun selalu gagal menyelesaikan peluang. Tercatat Cristiano Ronaldo dkk memilik 13 percobaan mencetak gol dengan lima di antaranya mengarah tepat ke arah gawang.

Di sisi lain, Uruguay yang bermain lebih banyak menunggu berhasil mencetak dua gol dari tiga tembakan tepat sasaran yang dihasilkan. Uniknya, dua gol Cavani dicetak dari dua percobaan.

Menanggapi kekalahan ini, Santos merasa kecewa karena tak dapat memenuhi ekspektasi suporter.

"Kami mendapat banyak dukungan dari fan dan mereka sangat menggantungkan harapan kepada kami. Jadi, wajar jika ada kesedihan di ruang ganti karena kami tak bisa memenuhi harapan mereka," ujar sosok berumur 63 tahun itu.

Bagi Portugal, hasil ini mengulangi pencapaian mereka pada edisi 2010. Kala itu Portugal juga terhenti pada babak 16 besar. Adapun pencapaian terbaik Portugal selema mengikuti Piala Dunia adalah finis di peringkat ketiga pada 1966. (Ade Jayadireja)

https://bola.kompas.com/read/2018/07/01/06490078/pelatih-portugal--selamat-uruguay-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke