Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mundur dari Real Madrid, Zidane Berpeluang Latih Timnas Perancis

MADRID, KOMPAS.com - Zinedine Zidane berpeluang melatih tim nasional Perancis. Hal itu bisa saja terjadi karena pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, bakal legawa andai Zidane ditunjuk sebagai suksesornya. 

Zinedine Zidane berstatus tanpa klub. Kamis (31/5/2018) sore WIB, legenda Perancis itu memutuskan mundur dari kursi pelatih Real Madrid. 

Putusan Zidane mundur itu langsung menimbulkan sejumlah spekulasi. Salah satunya adalah kemungkinan melatih timnas Perancis, menggantikan Didier Deschamps, andai gagal di Piala Dunia 2018. 

"Saya tidak memiliki wewenang di timnas Perancis untuk memberikan jabatan kepada Zidane. Namunm pada titik tertentu, dia akan menjadi pelatih timnas Perancis," ujar Deschamps seperti dikutip BolaSport.com dari situs web Get French Football.

Bagi Deschamps, Zidane adalah sosok yang cocok untuk menangani timnas Perancis di masa depan. Hal itu tak lepas dari rentetan gelar Zidane bersama Real Madrid. 

"Tampaknya logis bagi saya (untuk mundur) ketika (Zidane menjadi pelatih Perancis) itu terjadi," ujar Deschamps.

Deschamps memang kerap memuji Zinedine Zidane atas prestasinya bersama Real Madrid. Terbaru, mantan kapten timnas Perancis itu sempat memberikan selamat dan memuji Zidane seusai menangi gelar ketiga Liga Champions secara beruntun.

"Zidane luar biasa. Anda hanya bisa mengagumi apa yang dia lakukan," kata Deschamps.

"Dia pemain luar biasa dan dia sudah menjadi pelatih yang luar biasa," ucapnya menambahkan.

Keputusan Zidane tentu mengejutkan banyak pihak. Apalagi, dia melejit sebagai pelatih dengan trofi terbanyak kedua untuk Real Madrid sepanjang sejarah.

Bersama Madrid sejak 4 Januari 2016, Zidane meraih 104 kemenangan, 29 kali seri dan 16 kekalahan dalam 149 pertandingan di semua kompetisi.

Selain itu, pelatih yang akrab disapa Zizou ini mempersembahkan sembilan trofi, yakni  tiga trofi Liga Champions, dua Piala Dunia Klub, dua Piala Super Eropa, serta masing-masing sekali juara Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol. (Aditya Fahmi) 

https://bola.kompas.com/read/2018/06/01/03411198/mundur-dari-real-madrid-zidane-berpeluang-latih-timnas-perancis

Terkini Lainnya

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke