Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rekam Jejak Unai Emery, Calon Kuat Manajer Arsenal

LONDON, KOMPAS.com - Teka-teki siapa manajer yang akan menggantikan Arsene Wenger di Arsenal musim depan nampaknya akan segera terjawab dalam waktu dekat.

Mantan pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Unai Emery, dikabarkan menjadi kandidat terkuat untuk melatih Mesut Oezil dkk. Kabar ini diperkuat dengan maraknya media Eropa yang mengabarkan Emery akan segera diperkenalkan oleh Arsenal dalam waktu dekat.

Jika melihat rekam jejak selama karier kepelatihannya, Emery merupakan salah satu pelatih dengan prestasi gemilang di Eropa.

Nama pelatih asal Spanyol ini mencuat setelah menjalani tiga musim cemerlang di Sevilla sejak tahun 2013. Emery membawa Sevilla mencatatkan sejarah sebagai tim pertama yang berhasil menjadi juara Liga Europa selama tiga musim berturut-turut.

Atas prestasi ini, klub raksasa Perancis, PSG, tertarik untuk menggunakan jasa pelatih yang kini berusia 46 tahun ini.

Sejak 2016, Emery membuat PSG merajai kompetisi domestik dengan meraih enam gelar selama dua musim. Namun karena kegagalan di Liga Champions, Emery memutuskan meninggalkan PSG pada akhir musim ini.

Selama kariernya, Emery sudah melatih enam tim sejak debutnya pada 2004. Selain Sevilla dan PSG, dia pernah menangani Lorca Deportiva, UD Almería, Valencia CF dan Spartak Moscow.

Terkait dengan rumor ke Arsenal, Emery pernah menyatakan ketertarikannya tetapi Arsenal belum menghubunginya.

"Saya belum mendapatkan tawaran (dari Arsenal), dan segala kemungkinan masih terbuka lebar. Saya sangat terbuka untuk semua peluang karena saya tidak berpikir untuk berhenti melatih," kata Emery dikutip Bolasport.com dari stasiun radio Spanyol, Cadena SER.

https://bola.kompas.com/read/2018/05/22/21115188/rekam-jejak-unai-emery-calon-kuat-manajer-arsenal

Terkini Lainnya

Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke