Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga 1, 5 Gol Warnai Kemenangan PSMS atas Barito Putera

Gol kemenangan bagi Ayam Kinantan, julukan PSMS, dicetak oleh Wilfreid Yessoh pada menit ke-29, penyerang sayap mudanya, Frets Butuan, pada menit ke-50, dan eksekusi penalti Legimin Rahardjo pada menit ke-84.

Adapun dua gol Barito Putera dicetak oleh Douglas Packer lewat eksekusi penalti pada menit ke-64 dan tendangan bebas pada menit ke-80.

Pada laga ini, pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman, mengandalkan kolaborasi antara Frets Butuan, Yessoh, dan Suhandi untuk menggedor lini pertahanan lawan.

Adapun pelatih Barito, Jacksen F Tiago, menempatkan Samsul Arif dan Douglas Packer yang ditopang oleh pergerakan dari Rizky Pora.

Pada awal-awal laga, PSMS mendapat peluang lewat tendangan mengarah gawang yang dilakukan oleh Wilfreid Yessoh pada menit ketiga. Namun, usaha Yessoh masih bisa ditepis oleh kiper Barito, Aditya Harlan. 

PSMS kembali melakukan serangan. Kerja sama antara Suhandi dan Anthony Putro cukup merepotkan pertahanan Barito, tetapi belum bisa menembus gawang lawan.

Barito pun bukan tanpa serangan. Kerja sama antara Samsul Arif dan Douglas Packer coba memberi tekanan. Samsul Arif memberi umpan dari sisi sayap, lalu disambut Douglas, tetapi tendangannya masih melambung.

Usaha PSMS untuk menjebol gawang akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-29. Lewat akselerasi Frets, bola kemudian diumpan ke tengah yang disambut tendangan Yessoh dan menembus jala lawan. PSMS pun unggul 1-0.

Babak pertama pun berakhir 1-0 untuk keunggulan PSMS.

Pada babak kedua, Barito memperoleh peluang lewat tembakan Paulo Sitanggang, tetapi masih bisa ditangkap oleh kiper PSMS, Ahmad Fauzi.

Publik tuan rumah kembali bersorak pada menit ke-50. Hal itu setelah Frets Butuan berhasil mencetak gol. Menerima umpan, Frets lalu mengontrol bola, kemudian menendangnya dengan menembus jala Adiyta Harlan. Skor berubah menjadi 2-0.

Selanjutnya, Douglas Packer membuat publik terdiam setelah tendangan bebasnya sukses merobek gawang PSMS yang membuat skor imbang menjadi 2-2.

Kapten PSMS, Legimin Rahardjo, dengan tenang sukses mengeksekusi penalti dan membuat PSMS kembali unggul dan mengunci kemenangan dengan skor 3-2.

https://bola.kompas.com/read/2018/05/05/17344508/hasil-liga-1-5-gol-warnai-kemenangan-psms-atas-barito-putera

Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke