Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Bujuk Selangor FA Lepas Evan Dimas dan Ilham Udin

Skuad Garuda harus berkumpul untuk mengikuti turnamen PSSI Anniversary Cup 2018 pada 27 April sampai 3 Mei 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Evan dan Ilham diminta sudah harus datang ke Indonesia pada Senin (23/4/2018).

Saat kedua pemain itu pindah ke Selangor FA, pihak manajemen tim berjulukan Red Giant itu setuju melepas jika Evan dan Ilham dipanggil timnas. Nyatanya, pada pemusatan latihan edisi Maret, Selangor FA tidak melepas dua pemain itu dengan alasan jadwal pertandingan yang padat.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha Destria, mengaku sedang menjalin komunikasi dengan pihak Selangor.

"Saya masih komunikasi dengan Selangor FA. Dari pembicaraan yang ada, mereka tahu ini partai penting untuk Indonesia tetapi kami hormati keputusan mereka dan kita lihat negosiasinya seperti apa," ujar Tisha kepada wartawan, termasuk BolaSport.com.

Alumnus Institut Teknologi Bandung ini pun tidak bisa menyebut pemain baru yang bakal dipanggil bila Evan dan Ilham batal bergabung. Menurutnya, semua itu tergantung Luis Milla selaku pelatih kepala skuad Merah Putih.

Melihat jadwal Selangor FA dalam Malaysia Super League, tampaknya tim asuhan Mohammad Nazliazmi itu tak rela melepas Evan dan Ilham. Sebab, mereka akan melakoni laga penting melawan Negeri Sembilan dan Johor Darul Takzim.

Dalam turnamen PSSI Anniversary Cup 2018 ini, Indonesia mengundang Bahrain, Korea Utara dan juara Piala Asia U-23, Uzbekiztan. Kata Tisha, uji coba ini sangat penting bagi persiapan timnas Indonesia berlaga pada Asian Games yang berlangsung pertengahan Agustus 2018. (Mochamad Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2018/04/19/16030058/pssi-bujuk-selangor-fa-lepas-evan-dimas-dan-ilham-udin

Terkini Lainnya

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke