Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

David Beckham Ungkap soal Kepemilikan Klub MLS dan Kabar Bawa Ronaldo

Sebelumnya, otoritas sepak bola dan pengelola liga di Negeri Paman Sam itu akhirnya memberi lisensi bagi Beckham untuk memiliki klub MLS yang berbasis di Miami pada Januari 2018.

Mantan bintang Manchester United itu memang memiliki klausul tersembunyi ketika dikontrak klub MLS, LA Galaxy, pada 2007-2012.

Sebagai ganti kedatangan Beckham ke Amerika Serikat, ia dapat mengaktifkan klausul untuk membangun klub, seperti dikutip dari FourFourTwo.com.

Mengenai klub itu, Beckham tak sendiri dalam membangunnya. Dia bekerja sama dengan beberapa pihak, salah satunya Simon Fuller, konseptor acara American Idol.

Terkait hal itu, mantan pemain AC Milan itu mengaku beruntung bisa memiliki peluang untuk mempunyai klub sepak bola.

"Saya beruntung punya peluang memiliki klub dan tidak ingin menyia-nyiakannya," kata Beckham saat berkunjung ke Jakarta untuk menghadiri acara bersama perusahaan asuransi AIA, Senin (26/3/2018), seperti dikutip dari Kompas.id.

"Saya ingin menjadikan klub ini dikenal secara global," ucap Beckham yang klubnya akan berkompetisi mulai musim 2020 itu.

Beckham pun membantah kabar bahwa dia akan merekrut eks pelatihnya, Carlo Ancelotti, dan dua mantan pemain Manchester United, Wayne Rooney serta Cristiano Ronaldo, ke klub barunya itu. 

"Saya membaca berita itu hari ini. Wajar jika orang-orang mengaitkan saya dengan Ancelotti dan Rooney. Mereka pernah bekerja dengan saya. Siapa juga yang tak ingin kedatangan pemain hebat seperti Cristiano Ronaldo. Namun, tak ada kontak sejauh ini," ujar Beckham, dikutip dari Kompas.id.

"Kami tidak semata ingin menghadirkan pemain top, tetapi juga menghasilkan talenta hebat lokal," tuturnya. 

Selama karier sepak bolanya, Beckham pernah memenangi 6 gelar Premier League, 2 Piala FA, dan 1 Liga Champions. Semuanya diraih ketika dia masih berseragam Manchester United.

Setelah itu, Beckham pun merasakan gelar La Liga bersama Real Madrid sebelum meraih prestasi dua Piala MLS dan terakhir menjuarai Ligue 1 bersama PSG.

https://bola.kompas.com/read/2018/03/27/20474038/david-beckham-ungkap-soal-kepemilikan-klub-mls-dan-kabar-bawa-ronaldo

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke