Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cari Bibit Pesepak Bola, Indra Sjafri Kunjungi Gresik

Indra datang bersama Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Hamid Muhammad, yang membuka agenda Galasiswa Gresik 2018 di Stadion Gelora Joko Samudro, Selasa (20/3/2018).

“Kompetisi galasiswa ini membantu meringankan pekerjaan saya dalam mencari bibit baru pesepak bola, yang akan menjadi tumpuan timnas Indonesia pada masa depan,” ujar Indra.

Pria berusia 55 tahun tersebut memang tidak lagi menjabat sebagai pelatih kepala Timnas U-19. Namun, dia dipercaya oleh PSSI untuk mengisi sektor pengembangan sepak bola Indonesia, dalam rangka mencari bibit pemain bertalenta.

“Nantinya bibit-bibit pesepak bola yang lolos, bakal terus diseleksi lebih lanjut dengan harapan bakal lahir talenta-talenta muda berbakat yang menjadi tulang punggung timnas Indonesia,” ucap dia.

Dalam momen tersebut, Indra juga berkesempatan memberikan arahan kepada para guru olahraga se-Kabupaten Gresik yang hadir, dalam acara coaching clinic. Dia menekankan, para guru lebih menertibkan administrasi para pemain untuk kelangsungan program tersebut.

Ada 17 tim dari 17 Kecamatan yang berkompetisi pada Galasiswa Gresik 2018 di Stadion Gelora Joko Samudro. Event ini bakal berlangsung selama satu minggu.

“Ada sebanyak 6.912 lembaga yang terlibat dalam pertandingan berjenjang dari tingkat kabupaten, provinsi, sampai tingkat nasional, yang dilaksanakan pada September 2019 nanti. Bagi yang terbaik pada tingkat nasional, akan diikutsertakan pada kompetisi antarsiswa tingkat international. Rencana pilihan negaranya adalah, Singapura atau Inggris,” kata Hamid.

https://bola.kompas.com/read/2018/03/21/08000088/cari-bibit-pesepak-bola-indra-sjafri-kunjungi-gresik

Terkini Lainnya

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke