Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Italia, Dua Gol Dybala Bawa Juventus Kembali ke Puncak

Kini, Bianconeri mengumpulkan total 71 poin, unggul dua angka atas Napoli, yang akan memainkan laga ke-28 di markas Inter Milan pada Senin dini hari WIB. Posisi ini membuat Juventus semakin dekat dengan ambisi untuk meraih gelar ketujuh secara beruntun Serie A.

Bermain di kandang sendiri, Juventus langsung mengambil inisiatif menyerang sejak menit awal. Duo Argentina, Higuain dan Dybala, menjadi andalan untuk membobol gawang Albano Bizzari.

Meski menguasai permainan, Si Nyonya Besar kesulitan untuk masuk ke area pertahanan Udinese pada 15 menit awal laga. Terus menekan, anak asuhan Massimiliano Allegri bisa membuka keunggulan pada menit ke-20 lewat tendangan bebas Dybala.

Juventus terus menggempur dan punya peluang untuk menggandakan keunggulaan saat wasit menunjuk titik putih akibat pelanggaran Gabriele Angella terhadap Dybala pada menit ke-37. Sayang, bola eksekusi penalti Higuain berhasil ditepis Albano Bizzari. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.

Pada babak kedua, keadaan tak banyak berubah. Juventus masih mengendalikan jalannya pertandingan hingga mereka menggandakan keunggulan saat babak kedua baru berlangsung empat menit. Lagi-lagi Dybala yang mengoyak jala tim tamu. Mantan penyerang Palermo ini sukses mencetak gol setelah memanfaatkan umpan Higuain.

Gol tersebut menjadi yang terakhir dalam laga tersebut. Juventus meraih kemenangan 2-0. (Putra Rusdi Kurniawan)

Juventus 2-0 Udinese (Paulo Dybala 20',49')

Susunan Pemain

Juventus : 23-Wojciech Szczesny; 3-Giorgio Chiellini, 2-Mattia De Sciglio, 24-Daniele Rugani, 6-Sami Khedira (Blaise Matuidi 63'), 8-Claudio Marchisio, 22-Kwadwo Asamoah, 11-Douglas Costa (Rodrigo Betancur 88'), 27-Stefano Sturaro, 9-Gonzalo Higuain (Mario Mandzukic 74'), 10-Paulo Dybala

Pelatih : Massimialiano Allegri

Udinese : 1-Albano Bizzarri; 4-Gabrielle Angella, 17-Bram Nuytinck, 27-Silvan Widmer, 53-Ali Adnan, 3-Samir, 85-Valon Behrami (Rodrigo de Paul 76'), 6-Seko Fofana, 72-Antoni Barak (Andrija Balic 70'), 14-Jakub Jankto, 20-Maxi Lopez (Stipe Perica 61')

Pelatih : Masimmo Oddo

https://bola.kompas.com/read/2018/03/11/23093358/hasil-liga-italia-dua-gol-dybala-bawa-juventus-kembali-ke-puncak

Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke