Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alasan Zidane Cadangkan Kroos dan Modric Saat Lawan PSG

Keputusan Zidane membuahkan hasil positif. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Parc des Princes, Paris, Selasa (6/3/2018) atau Rabu dini hari WIB itu, Real Madrid berhasil menang 2-1.

Los Blancos membobol gawang PSG dua kali melalui tandukan Cristiano Ronaldo pada menit ke-51 serta sepakan Casemiro (80'). Sementara itu PSG hanya mampu membalas sekali melalui Edinson Cavani (71').

Kemenangan tersebut memastikan Real Madrid lolos ke babak perempat final Liga Champions. Sang juara bertahan unggul 5-2 secara agregat atas raksasa Liga Perancis itu.

Keputusan Zidane mencadangkan Kroos dan Modric menyisakan pertanyaan. Dia justru memilih untuk memainkan Mateo Kovacic di posisi gelandang serang berdampingan dengan Casemiro sebagai jangkar, disokong Lucas Vazquez dan Marco Asensio di kedua sisi.

Hanya Kroos yang akhirnya diturunkan Zidane dalam laga tersebut pada menit ke-71 menggantikan Kovacic. Sedangkan Modric sama sekali tidak tampil. Bahkan, Zidane lebih memilih memasukkan Francisco Isco saat menarik keluar Asensio pada menit ke-80.

Zidane mengakui bahwa Kroos dan Modric telah berada dalam kondisi yang siap bermain, tetapi berdasarkan beberapa pertimbangan, dirinya tidak menjadikan keduanya sebagai starter.

"Jika mereka telah berada di bangku cadangan, itu artinya mereka fit 100 persen. Namun, segala keputusan untuk memilih tim ada di tangan saya setelah mempertimbangkan beberapa faktor," ucap Zidane seperti dikutip BolaSport.com dari Realmadrid.com.

"Saya memilih susunan pemain dan kemudian kami mampu tampil bagus, menunjukkan kedisiplinan yang bagus dan mampu lebih banyak menekan lawan. Saya senang dengan komitmen para pemain," tuturnya. (Verdi Hendrawan)

https://bola.kompas.com/read/2018/03/07/15060098/alasan-zidane-cadangkan-kroos-dan-modric-saat-lawan-psg

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke