Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Final Piala Presiden 2018, Persija Vs Bali United Layak di Laga Puncak

Pelatih Bali United, Hans-Peter Schaller, menilai kedua tim itu sangat layak berlaga di final turnamen pramusim tersebut.

Bali United dan Persija Jakarta juga saat ini menjadi wakil Indonesia di kompetisi Piala AFC 2018.

Kehebatan kedua klub itu sudah terbukti dalam pertandingan-pertandingan Piala Presiden 2018.

Bali United sejauh ini belum mengalami satu kekalahan pun di ajang pramusim sebelum Liga 1 2018 dimulai.

Sementara itu, Persija Jakarta menjadi klub yang paling banyak menjebol gawang lawan dengan catatan 15 golnya.

Sayangnya, kedua klub itu juga kompak mengalami kekalahan di laga perdana Piala AFC 2018.

Bali United dipermalukan klub asal Myanmar, Yangon United, dengan skor 1-3 dalam laga perdana di Grup G Piala AFC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (13/2/2018).

Sementara itu, Persija harus mengakui keunggulan tuan rumah Johor Darul Takzim dengan skor 0-3 dalam laga pertama di Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Tan Sri Dato Haji Hassan Yunos, Johor Baru, Malaysia, Rabu (14/2/2018).

Dalam laga pertama di Piala AFC, Bali United dan Persija sama-sama menurunkan tim lapis keduanya karena mengalihkan fokusnya ke Piala Presiden 2018.

"Dua kompetisi ini memang menjadikan agenda tim padat," kata Hans-Peter Schaller.

"Saya tidak tahu ini final ideal atau tidak. Namun, baik Persija Jakarta dan Bali United sudah berusaha semaksimal mungkin dan layak bertanding di final," kata Schaller.

Bali United berhasil melaju ke final setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor agregat 1-0 dalam dua pertandingan.

Sementara itu, Persija Jakarta unggul 5-1 atas PSMS di babak semifinal Piala Presiden 2018. (M Hary Prasetya)

https://bola.kompas.com/read/2018/02/17/08270018/final-piala-presiden-2018-persija-vs-bali-united-layak-di-laga-puncak

Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke