Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Piala FA, West Brom Hentikan Langkah Liverpool di Anfield

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Langkah Liverpool di Piala FA terhenti pada babak kelima. Klub berjulukan The Reds itu kalah 2-3 dari West Bromwich Albion di Stadion Anfield, Sabtu (27/1/2018) atau Minggu dini hari WIB.  

Dua dari tiga gol West Brom pada laga tersebut dicetak oleh striker Jay Rodriguez pada menit ke-7 dan ke-11, sedangkan satu gol lain lahir lewat aksi gol bunuh diri Joel Matip (45'+2). Adapun dua gol Liverpool diciptakan Roberto Firmino (5') dan Mohamed Salah (78').

Kegagalan ini meneruskan tren negatif Liverpool. Dalam tiga tahun terakhir, klub tersebut sama sekali tak pernah sampai ke babak 16 besar Piala FA. 

Pada pertandingan ini kedua tim sama-sama menurunkan skuad kompetitif demi memaksimalkan potensi lolos ke babak kelima atau babak 16 besar Piala FA.  

Gol Firmino pada menit ke-5 sempat membuat Liverpool unggul 1-0. Akan tetapi, West Brom hanya berjarak enam menit dari gol tersebut, West Brom mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui gol Jay Rodriguez.

Pada menit ke-19 Craig Dawson kembali menceploskan bola ke dalam gawang Liverpool. Namun, Video Assistant Referee (VAR) membuat gol tersebut dianulir karena Dawson lebih dulu dalam posisi offside.

The Reds mendapat kesempatan emas kembali menyamakan kedudukan pada menit ke-23 saat Jake Livermore dianggap melanggar Salah di dalam kotak penalti.

Akan tetapi, Firmino yang maju sebagai eksekutor pada menit ke-27 gagal menyarangkan bola karena tendangannya membentur mistar gawang.

Alih-alih ingin menyamakan kedudukan, Liverpool malah kembali kebobolan sesaat sebelum babak pertama berakhir.

Gol bunuh diri Joel Matip membuat timnya tertinggal 1-3 pada babak pertama.

Liverpool yang terus bermain menyerang di babak kedua terlihat kesulitan membongkar pertahanan West Brom.

Total dari lima peluang jitu yang didapatkan sepanjang babak kedua, hanya satu yang bisa dikonversi menjadi gol.

Salah sempat membuka asa skuat asuhan Juergen Klopp menghindar dari kekalahan lewat golnya pada menit ke-78 memanfaatkan umpan Firmino.

Namun, hingga pertandingan berakhir tidak ada upaya lainnya yang membuahkan hasil.

Liverpool pun harus mengakui kemenangan 3-2 West Brom dan tersingkir dari ajang Piala FA. (Wisnu Nova) 

Liverpool 2-3 West Bromwich Albion (Roberto Firmino 5', Mohamed Salah 78' - Jay Rodriguez 7', 11', Joel Matip 45'+2 bunuh diri)

Liverpool: 22-Simon Mignolet, 4-Virgil van Dijk, 32-Joel Matip, 18-Alberto Moreno, 66-Trent Alexander-Arnold, 23-Emre Can (7-James Milner 65'), 5-Georginio Wijnaldum, 21-Alex Oxlade-Chamberlain (28-Danny Ings 65'), 9-Roberto Firmino, 11-Mohamed Salah, 19-Sadio Mane (14-Jordan Henderson 65')

Pelatih: Juergen Klopp

West Bromwich Albion: 1-Ben Foster, 6-Jonny Evans, 3-Kieran Gibbs (26-Ahmed Hegazi 37'), 25-Craig Dawson, 18-Gareth Barry (5-Claudio Yacob 71'), 8-Jake Livermore, 20-Grzegorz Krychowiak, 11-Chris Brunt, 2-Allan Nyom, 19-Jay Rodriguez, 4-Hal Robson-Kanu (10-Matthew Phillips 39')

Pelatih: Alan Pardew

Wasit: Craig Pawson

https://bola.kompas.com/read/2018/01/28/05310588/hasil-piala-fa-west-brom-hentikan-langkah-liverpool-di-anfield

Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke