Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Inggris, Liverpool Kembali ke Jalur Kemenangan

BOURNEMOUTH, KOMPAS.com - Liverpool kembali ke jalur kemenangan. Setelah dua kali bermain imbang, The Reds - julukan Liverpool - meraih kemenangan pada pertandingan pekan ke-18 Premier League - kasta teratas Lilga Inggris, Minggu (17/12/2017). 

Bertandang ke Stadion Vitality, Liverpool menang telak 4-0 atas AFC Bournemouth. Empat gol The Reds ke gawang tuan rumah dicetak bergantian oleh Philippe Coutinho, Dejan Lovren, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino. 

Hasi ini membuat posisi Liverpool kembali ke empat besar. Dengan koleksi 34 poin, mereka unggul angka atas Arsenal yang tergeser ke peringkat kelima. 

Pada laga versus The Cherries - julukan Bournemouth, Liverpool tampil menggila. Pada babak pertama saja, pasukan Juergen Klopp sudah unggul tiga gol. 

Gol pembuka Liverpool pada laga ini dicetak oleh Philippe Coutinho pada menit ke-20.  Diawali dengan aksi menggiring bola ke dalam kotak penalti Bournemouth, Coutinho kemudian melepas tembakan mendatar.

Hanya butuh enam menit bagi Liverpool untuk mencetak gol keduanya. Gol kedua Liverpool dicetak oleh Dejan Lovren dengan memanfaatkan umpan dari Roberto Firmino.

Awalnya, Firmino menyambar bola sepak pojok hingga jatuh tepat di depan gawang Bournemouth. Lovren kemudian menayambut bola dengan sundulan diving dari jarak dekat.

Semenit jelang bubaran babak pertama, giliran Mohamed Salah yang menyumbang gol sekaligus membuat Liverpool unggul 3-0. Dengan percaya diri, Salah menggiring bola menerobos barisan pertahanan Bournemouth ke dalam kotak penalti.

Aksi itu pun dituntaskannya dengan tembakan akurat yang menggetarkan jala gawang yang dikawal Asmir Begovic. Bournemouth sendiri bukannya sama sekali tanpa peluang pada babak pertama.

Sebuah peluang emas bahkan sempat didapat pada menit ke-38 saat Jermain Defoe melepas tembakan usai menerima bola umpan terobosan. Namun, bola tembakan Jefoe hanya membentur tiang gawang yang dikawal Simon Mignolet.

Memasuki babak kedua, Liverpool belum juga menyudahi keganasannya dengan kembali menambah keunggulan menjadi 4-0 pada menit ke-66.

Kali ini, gol dicetak oleh Firmino dengan aksinya yang melepaskan diri dari kawalan pemain bertahan Bournemouth untuk menyundul bola umpan lambung Coutinho di dalam kotak penalti.

Kemenangan ini membuat Liverpool masuk ke zona Liga Champions dengan duduki di posisi keempat klasemen sementara.

Liverpool kini mengoleksi 34 poin, sedangkan Bournemouth yang baru mengoleksi 16 poin terdampar di posisi ke-16. (Aulli Reza) 

Bournemouth 0-4 Liverpool (Philippe Coutinho 20', Dejan Lovren 26', Mohamed Salah 44', Roberto Firmino 66')

Bournemouth (4-4-1-1): 27-Asmir Begovic; 15-Adam Smith, 2-Simon Francis, 5-Nathan Ake, 11-; Charlie Daniels (3-Steve Cook 56'); 33-Jordon Ibe, 16-Lewis Cook, 6-Andrew Surman, 7-Marc Pugh (24-Ryan Fraser 46'); 17-Joshua King (19-Junior Stanislas 31'); 18-Jermain Defoe

Pelatih: Eddie Howe

Liverpool (4-3-3): 22-Simon Mignolet; 26-Andrew Robertson, 17-Ragnar Klavan, 6-Dejan Lovren, 12-Joe Gomez; 5-Georginio Wijnaldum, 14-Jordan Henderson, 21-Alex Oxlade-Chamberlain; 10-Philippe Coutinho, 9-Roberto Firmino (29-Dominic Solanke 76'), 11-Mohamed Salah (20-Adam Lallana 71')

Pelatih: Juergen Klopp

https://bola.kompas.com/read/2017/12/18/04123328/hasil-liga-inggris-liverpool-kembali-ke-jalur-kemenangan

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke