Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mantan Pemain Sparta Rotterdam "Trial" di Persela

Satu pemain berpasor Belanda yang akan menjalani trial sudah tiba di Lamongan. Joey Godee, demikian nama calon pemain Persela itu, tiba di Lamongan pada Rabu (6/12/17) sore setelah dijemput di Bandara Juanda, Sidoarjo.

"Mudah-mudahan 17 Desember atau sebelum 20 Desember, 4 pemain asing sudah lengkap. Mereka statusnya masih trial. Posisinya stopper, gelandang dan striker," ujar pelatih Persela, Aji Santoso, seperti dikutip dari situs resmi klub.

"Joey (Godee) pernah bermain di liga utamanya Belanda tetapi masih trial di Persela. Saya belum tau juga statusnya marquee Player atau tidak," tambah Aji.

Joey merupakan striker. Sebelum ke Indonesia, dia bermain di klub asal Belanda, Helmond Sport. Kepergian Joey ke Indonesia sempat disampaikan klub lamanya lewat akun twitter resmi @helmondsport.

"Kerja sama antara Joey Godee dan Helmond Sport segera berakhir. Pemain Penyerang itu mendapat kesempatan untuk mendapatkan kontrak di Indonesia dan telah memutuskan untuk pergi untuk kesempatan itu," seperti yang tertulis di akun twitter resmi Helmond Sport pada 30 November 2017.

Joey mengawali karier profesional bersama klub kasta tertinggi Liga Belanda, Sparta Rotterdam (Eredivisie), selama empat tahun sejak 2008. Setelah itu dia pindah ke AGOVV Apeldoorn 2012-2013 (Eerste Divisie) dan bergabung dengan klub Belgia, Cercle Brugger 2013-2015.

Terakhir, Joey tercatat sebagai pemain Helmond Sport sejak 2016, yang berlaga Eerste Divisie atau divisi kedua di Belanda.

Musim lalu, Persela menggunakan jasa empat pemain asing yakni Ramon Rodrigues (Brasil), Kosuke Yamazaki Uchida (Jepang), Jose Manuel Barbosa Alves (Portugal) dan Ivan Carlos (Brasil). Sayang, kontribusi empat pemain tersebut tidak sesuai harapan sehingga manajemen memutuskan untuk tidak melanjutkan kontrak mereka.

https://bola.kompas.com/read/2017/12/07/18000098/mantan-pemain-sparta-rotterdam-trial-di-persela

Terkini Lainnya

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke