Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kalahkan Villa 2000, Persik Kendal Buka Peluang Raih Tiket ke Liga 2

Bertanding di Stadion Kebundalem Kendal, klub kebanggaan orang Kendal itu berhasil mengalahkan Villa 2000 B Jakarta dengan skor telak 3- 0, Selasa (5/12/2017).

Gol kemenangan Persik Kendal dicetak oleh Susilo Irwandoyo pada menit ke-25, (90'), dan Achmad Ardiansyah pada menit ke-46.

Setelah pertandingan, Manajer Persik Kendal, Hermanurizal, mengatakan, dengan kemenangan ini, Persik Kendal masih berpeluang untuk bersaing mendapatkan tiket ke Liga 2.

Syaratnya, pada laga terakhir melawan PS Pessel Sumatera Barat, Kamis (7/12/2017), Persik Kendal harus meraih kemenangan. 

"Saat ini, Persik Kendal berada di puncak klasemen dengan nilai tiga, tetapi kami sudah bermain dua kali," kata Hermanurizal.

Hermanurizal menambahkan, melawan Villa 2000 B, seharusnya anak-anak asuhan pelatih Achmad Yasin bisa menang lebih dari tiga gol. Namun, karena kurang tenang dalam penyelesaian akhir, Persik hanya mampu menciptakan tiga gol.

"Nanti kami akan mengevaluasi," ujarnya.

Sementara itu, pelatih Villa 2000 B Jakarta, Blitz Tarigan, mengaku bahwa permainan Persik Kendal lebih baik.

Dengan kekalahan ini, otomatis peluang Villa 2000 B untuk promosi ke Liga 2 sudah tertutup.

"Namun, di pertandingan terakhir melawan Maung Anom Bandung besok, kami akan tetap ngotot," ujarnya.

Pada kompetisi putaran nasional Liga 3 ini, Persik Kendal berada dalam satu grup dengan Maung Anom Bandung, Villa 2000 B Jakarta, dan Pessel Sumatera Barat.

Dalam pertandingan pertama, Minggu (3/12/2017) kemarin, Persik Kendal kalah dari Maung Anom Bandung dengan skor 0-1 dan Pessel Sumatera Barat mengalahkan Villa 2000 B dengan skor 2-1. 

https://bola.kompas.com/read/2017/12/05/16042158/kalahkan-villa-2000-persik-kendal-buka-peluang-raih-tiket-ke-liga-2

Terkini Lainnya

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke